Selain Terkenal dengan Produk TV, Polytron Juga Punya Produk Motor yang Memiliki Tampilan Sporty dan Telah Disematkan Teknologi yang Canggih

Selain Terkenal dengan Produk TV, Polytron Juga Punya Produk Motor yang Memiliki Tampilan Sporty dan Telah Disematkan Teknologi yang Canggih
Motor Polytron (fin.co.id)
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Selama ini, mungkin bagi sebagian orang akan mengira jika Polytron hanya meluncurkan produk elektronik rumah tangga saja seperti TV. Namun rupanya, Polytron mempunyai produk motor yang di tenagai dengan listrik.

Perusahaan asal Indonesia yang telah di kenal sebagai perusahaan elektronik sejak lama tersebut, rupanya telah meluncurkan kendaraan roda ini sejak 2018. Konon, penciptaan kendaraan tersebut lantaran adanya potensi market yang cukup besar.

Dengan kehadirannya tersebut, menjadi ‘tambahan warna’ dalam industri otomotif yang juga di sesuaikan dengan kebutuhan berkendara di Indonesia. Pembekalan fiturnya pun canggih dan telah di bekali dengan penyempurnaan dari segi tampilan.

Baca Juga:6 Brand Jam Tangan Kayu yang Wajib Kamu Punya untuk Menunjang TampilanmuCari Jam Tangan Lokal untuk Pria? Simak 5 Daftarnya Berikut Ini dengan Desainnya yang Beragam

Mengusung tampilan yang sporty dan futuristik, membuat kendaraan ini nampak keren saat menjajaki aspal dan jalanan. Warnanya pun beragam, salah satunya yaitu perpaduan warna hitam dan merah.

Mempunyai Beragam Keunggulan dan Teknologi Canggih

Motor listrik Polytron di bekali dengan 100% daya listrik murni dengan emisi nol. Dengan demikian, kendaraan ini di klaim akan bebas polusi dan tentunya aman bagi lingkungan. Kemudian, biaya perawatannya pun di nilai murah karena menggunakan tenaga listrik.

Hal ini berbeda dengan motor pada umumnya yang tidak menggunakan listrik. Pasalnya, beberapa perawatan perlu di lakukan secara berkala seperti mengganti oli secara rutin hingga servis pada bagian mesinnya.

Bagian pencahayaan yang disematkan pun di klaim memiliki tampilan yang futuristik dengan pencahayaan berupa lampu full LED. Cahaya yang di hasilkan pun lebih terang dan tahan lama, dengan waktu ketahanannya sampai 50.000 jam.

Selain futuristik di bagian pencahayaannya, bagian panel instrumennya pun demikian. Pada bagian panel instrumennya, telah menggunakan full digital yang memberikan kesan modern untuk kendaraan roda dua ini.

Menggunakan dua baterai di mana daya puncak yang mampu dicapai yaitu hingga 3000W dengan jarak yang mampu di tempuh hingga 200km. Sementara untuk kecepatan maksimalnya, motor listrik Polytron mampu mencapai kecepatan kurang lebih 60 km/jam.

0 Komentar