Jalan Baru Cipari Cisantana Dengan Pemandangan Gunung Ciremai

0 Komentar

Kuningan kembali memiliki jalan baru, bantuan dari pemerintah pusat, yang akan segera beroperasi pada Desember mendatang. Yaitu jalan lingkar Cipari – Cisantana, atau Jalan Pariwisata, menjadi jalan raya dengan pemandangan alam yang sangat menawan, berlatar Gunung Ciremai dan pemandangan dari ketinggian.

Kuningan kembali memiliki jalan baru, bantuan dari pemerintah pusat, yang akan segera beroperasi pada Desember mendatang.

Yaitu jalan lingkar Cipari – Cisantana, atau jalan pariwisata, menjadi jalan raya dengan pemandangan alam yang sangat menawan.

Baca Juga:Gedung Perpustakaan TerbakarSerentak, Panwascam Tertibkan Alat Peraga Kampanye

Seperti pendahulunya jalan lingkar timur Kuningan, jalan ini berlatar Gunung Ciremai dan memiliki keistimewaan, yaitu pemandangan dari ketinggian.

Jalan sepanjang 2,2 kilometer dan lebar 7 meter ini, dirancang untuk memperlancar perjalanan para wisatawan dan masyarakat, dari Jalan Raya Cigugur Cipari, menuju kawasan wisata Palutungan dan Desa Cisantana. Jalan pariwisata diharapkan dapat mengurai kepadatan kendaraan khususnya disaat musim liburan tiba.

Di sela monitoring pengerjaan pengaspalan atau overlay lapis pertama atau BCWC, Senin 20 November 2023, Dinas PUPR Kuningan melalui Kepala Bidang Bina Marga Teddy Bisma, bersama staf dari Balai Besar Pelaksana Jalan Nasional Jakarta Jabar, menjelaskan bahwa jajarannnya juga mengerjakan overlay tambahan sepanjang 1,4 kilometer, dari pertigaan jalan lingkar, menuju Palutungan dan beberapa ratus meter ke arah Gua Maria.

Overlay lapis kedua jalan lingkar Cipari Cisantana diperkirakan selesai hingga pertengahan Desember mendatang. Meski demikian, pihak pelaksana pekerjaan dari PT Mahakarya Limac Jakarta, akan melakukan upaya akselerasi, supaya selesai lebih cepat lagi.

Jika pengaspalan rampung, jalan ini rencananya akan dilengkapi 50 titik lampu PJU tenaga surya, untuk penerangan di malam hari.

0 Komentar