Tes Kerenyahan Cromboloni Makanan Viral yang Menjadi Incaran Anak Zaman Now, Ketahui Asal-Usulnya

Foto: Instagram @monsieurspoon
Foto: Instagram @monsieurspoon
0 Komentar

RADARCIREBON.TV- Akhir-akhir ini jagat maya di hebohkan dengan adanya dessert cromboloni makanan viral. Salah satunya Cromboloni makanan berjenis pastry milik Monsieur Spoon yang di ulas oleh banyak influencer, hingga kalangan artis. Rasanya yang renyak dan lezat menjadi daya tarik tersendiri.

Monsieur Spoon di klaim sebagai brand pioneer best croissant yang mengalahkan barisan brand-brand pastry lain di Indonesia. Bakery yang satu ini memang memiliki konsep freshly baked. Jadi, pastry-nya di buat fresh setiap hari menggunakan bahan asli Prancis, yakni french butter.

Pastry dari Monsieur Spoon ini memiliki keunggulan dari segi tekstur yang sangat renyah. Bahkan kerenyahan cromboloninya bisa terasa hingga ke bagian terdalamnya. Untuk isian cromboloni Monsieur Spoon ini ada tiga varian rasa, yakni strawberry, pistachio, dan chocolate.

Baca Juga:Patut untuk Kamu Perhatikan! Berikut ini 5 Kebiasaan Perut Menjadi Buncit Tanpa Disadari – Jangan Terlalu Sering BegadangMenunda Pekerjaan Menjadi Ciri Orang Cerdas! Ini Dia 5 Tanda Orang Cerdas yang Belum Kamu Ketahui

Bagian isi dari Cromboloni ini tidak terlalu manis, sangat pas berpadu dengan pastry yang di lapisi gula yang sudah mengkaramel. Untuk isian cromboloni strawberry, memiliki isian yang lebih manis dengan paduan asam-segar pada vla di dalamnya. Serta di bagian luar cromboloni di beri topping strawberry kering.

Tren Cromboloni Makanan Viral

Kemunculan Cromboloni ini awal mulanya bermula dari ide seorang chef bernama Scott Cioe yang bekerja di toko roti Lafayette Grand Cafe & Bakery di New York, seperti dilansir Fox News. Di Indonesia sendiri, Monsieur Spoon menjadi salah satu brand cromboloni yang sangat di nanti oleh para penikmatnya.

Perlu kamu ketahui, Cromboloni ini mengacu pada akronim dua jenis pastry, yakni croissant dan bomboloni. Makanan ini memiliki tampilan yang mirip dengan jenis pastry lain yang sudah lebih dulu beredar di pasaran. Misalnya, kouign amann khas Prancis. Bahkan ada juga yang menyebutnya makanan hasil modifikasi dari sfogliatella riccia khas Italia.

Product cromboloni ini di banderol dengan harga Rp40 ribu per buahnya. Kamu sudah bisa membelinya di Monsieur Spoon cabang Jabodetabek, Bali, Makassar, dan akan segera hadir di Surabaya.

***

0 Komentar