Jembatan Desa Cempaka Rusak Parah

0 Komentar

Jembatan Cempaka merupakan alternatif penghubung antara wilayah Plumbon dengan wilayah Sumber. Namun, kondisi jembatan sangat memperhatinkan karena jembatan tersebut ambruk, dan sementara ini hanya dilapisi oleh kayu.

Kondisi jembatan yang rusak parah ini seringkali membuat pengendara harus ekstra hati-hati, mengingat jembatan sementara hanya diperbaiki dengan kayu, dan banyak kayu yang mengalami kerusakan sehingga dapat membuat ban kendaraan jeblos.

Semua kendaraan yang melintas dari wilayah Plumbon maupun dari wilayah Sumber harus melajukan kendaraannya dengan kecepatan yang sangat rendah. Selain itu, beberapa kendaraan juga terlihat harus bergantian saat melewati jalan tersebut karena banyak pengendara motor yang merasa khawatir terjatuh, terutama dengan kerusakan lobang jembatan.

Baca Juga:BPV Bimbel Virtual Untuk Persiapan Para Abdi NegaraPelantikan Kabinet Wong Cilik Desa Kasugengan Kidul

Menurut warga setempat, jalan yang rusak parah ini telah terjadi selama satu tahun. Bahkan tidak jarang kendaraan perlu putar balik dan mencari alternatif jalan lain. Warga setempat sudah sering melaporkan ke instansi terkait dan mendapat jawaban bahwa akan diperbaiki mulai Maret mendatang.

Sementara itu, warga berharap agar jembatan rusak yang menghubungkan dua wilayah ini segera diperbaiki oleh pemerintah terkait.

0 Komentar