PT Jasamarga Tol Palikanci Cek Kesiapan Kendaraan – Video

PT Jasamarga Tol Palikanci Cek Kesiapan Kendaraan
0 Komentar

Apel gelar pasukan untuk menandai kesiapannya menghadapi angkutan mudik Lebaran tahun 2024 telah digelar di halaman kantor PT Jasamarga Tol Palikanci pada hari Selasa sore. Melalui apel gabungan ini, kesiapannya mencapai 100 persen dalam menghadapi arus mudik dan balik 2024.

Kepala Departemen Operasi dan Pemeliharaan PT Jasamarga Tol Palikanci, Amat Basuni, menyatakan bahwa seluruh bagian yang bertugas di ruas tol Palikanci, mulai dari konstruksi, operasional lalu lintas dan transaksi gerbang, patroli, hingga tim lainnya, sudah siap menghadapi arus mudik balik mulai tanggal 6 hingga 15 April 2024.

Sejumlah persiapan telah dilakukan, seperti pelebaran jalan di sekitar rest area 207 untuk mengantisipasi membludaknya pemudik yang masuk ke rest area, perbaikan jalan hingga rest area alternatif yang sudah disiapkan di sekitar kantor PT Jasamarga Tol Palikanci. Seluruh armada patroli dan kendaraan operasional pun tidak luput dari pemeriksaan dan sudah siap menghadapi arus mudik Lebaran.

Baca Juga:Bupati Beri Pembinaan Kepada Para Guru – VideoAksi Tawuran Berhasil Digagalkan – Video

Amat Basuni juga memprediksi bahwa puncak arus mudik Lebaran akan terjadi pada tanggal 6 April mendatang, sementara puncak arus balik akan terjadi pada tanggal 14 April mendatang.  

0 Komentar