Daya Tarik Baru Di Wisata Zamzam Pool – Video

Daya Tarik Baru Di Wisata Zamzam Pool
0 Komentar

Sejumlah objek wisata di Kuningan menampilkan daya tarik baru menyambut momen libur Lebaran 2024, termasuk objek wisata Zamzam Pool. Kolam renang ini hadir dengan latar belakang Gunung Ciremai di Jalan Raya Kuningan-Cirebon, Desa Manislor, Kecamatan Jalaksana.

Pada H-3 Lebaran, Zamzam Pool memperkenalkan kolam renang terbaru di area premium yang buka hingga pukul 10 malam. Sejumlah fasilitas estetik disediakan untuk kenyamanan para wisatawan. Tiket masuk ke wisata ini sangat terjangkau, hanya 30.000 rupiah per orang.

Pengelola wisata, Umbara, menjelaskan bahwa konsep yang diusung di kolam renang terbaru ini adalah semi modern. Terdapat satu kolam luas dengan pemandangan alam, ditambah dengan dua spot kolam air hangat yang dilengkapi dengan buble udara untuk menambah keceriaan. Juga terdapat pencahayaan bawah air pada malam hari.

Baca Juga:PLN Jabar Siagakan 4.320 Personil – VideoTol Pali Kanci Dibanjiri Pemudik – Video

Fasilitas lainnya di pinggir kolam termasuk penambahan bangunan aula dan kantin. Kemudian terdapat sebuah tangga menuju aula lantai dua, spot selfie mirror, dan sebuah teras terbuka memanjang dengan deretan kursi payung taman yang estetik.

Bagi penggemar kopi, pengelola menyediakan Happy Nos, sebuah coffeeshop dengan barista profesional yang dilengkapi dengan tempat live music.

Diharapkan kehadiran fasilitas terbaru ini akan menambah kapasitas maksimum pengunjung di area Zamzam Pool hingga 3000 orang, dengan luas total lebih dari 1,5 hektar.

Pengunjung asal Kabupaten Cirebon, Suhartono, mengungkapkan bahwa meski berwisata di Kuningan, pengalaman seperti ini pernah dirasakannya saat berkunjung ke salah satu tempat wisata di Pulau Bali.

Apakah Anda tertarik untuk mengunjungi tempat wisata ini di libur Lebaran Anda?

0 Komentar