Wabup Ayu Akan Intervensi Penanganan Remaja Yang Tak Memiliki Anus – Video

Wabup Ayu Akan Intervensi Penanganan Remaja Yang Tak Memiliki Anus
0 Komentar

Wakil Bupati Cirebon, Wahyu Tjiptaningsih, akan melakukan intervensi dalam penanganan kasus Fadli Rahman, seorang remaja di Desa Setu Wetan, Kecamatan Weru, Kabupaten Cirebon, yang menderita kelainan karena tidak memiliki anus. Remaja berusia 17 tahun ini telah membangkitkan keprihatinan Wakil Bupati karena hingga saat ini belum ada tindak lanjut penanganan untuk proses pengobatan dan penyembuhan.

Fadli Rahman direncanakan akan dikunjungi langsung oleh Wakil Bupati Cirebon, Wahyu Tjiptaningsih, agar bisa langsung mendapatkan penanganan melalui intervensi dari berbagai dinas atau SKPD terkait. Tujuannya adalah agar Fadli, yang menderita karena tidak memiliki anus sejak lahir, bisa sembuh dan menjalani kehidupan secara normal.

Menurut Bunda Ayu, panggilan akrab Wakil Bupati Cirebon, orang-orang atau masyarakat seperti Fadli dan keluarganya sangat membutuhkan bantuan dan kepedulian pemerintah. Terlebih lagi, kondisi ekonomi keluarga yang lemah dan memerlukan biaya pengobatan yang besar untuk penyembuhan.

Baca Juga:Kepala dan Pejabat BPIP Melayat ke Rumah Duka Peserta Seleksi Paskibraka di SukabumiKuwu Desa Slangit Bongkar Pasang Perangkat Desa – Video

Sementara itu, Bunda Ayu juga mendorong agar dinas-dinas terkait dapat melakukan intervensi secara maksimal, sehingga Fadli, yang juga terpaksa harus putus sekolah, bisa mendapatkan akses kesehatan dan pendidikan yang layak.

0 Komentar