RADARCIREBON.TV- Pernah bermimpi jadi seorang putri dari negeri dongeng? Dengan gaun mewah, mahkota berkilauan, dan berjalan anggun di grand staircase istana?
Dulu, ini cuma bisa diwujudkan lewat photoshoot mahal dan ribet. Tapi sekarang, cuma modal Gemini AI dan beberapa kalimat “sakti” alias prompt, foto selfie kamu bisa langsung berubah jadi potret bak bangsawan.
Tren foto Princess atau Ratu di istana megah lagi viral banget di media sosial. Kuncinya adalah detail pada outfit, pencahayaan yang dramatis, dan tentu saja, latar belakang yang benar-benar terlihat mewah dan realistis.
Baca Juga:Mau Edit Foto Jadi Koboi Cuma Pakai Gemini AI, Inilah 14 Prompt yang Bisa Langsung Dicoba!Foto Sendiri Bergaya Pilot di Kokpit Pesawat? Yuk Coba 15 Prompt Gemini AI, Hasilnya Seperti Asli!
Penasaran gimana caranya? Yuk, kita bongkar 5 prompt Gemini AI paling powerfull yang bisa langsung kamu copy-paste!
1. Glamor Klasik di Grand Ballroom Eropa
Gaya ini meniru potret-potret kerajaan Eropa klasik. Fokusnya adalah pada kemewahan interior istana, gaun yang mengembang, dan tone warna emas-cokelat yang hangat.
Vibe: Mewah, vintage, elegan, seperti film Cinderella atau Beauty and the Beast.
Prompt Kunci: “Ubah foto ini menjadi potret diri saya yang sedang berdiri anggun di tengah Grand Ballroom Istana Versailles, Prancis. Saya mengenakan gaun ballgown beludru berwarna merah marun/hijau zamrud, lengkap dengan sarung tangan panjang dan tiara berlian. Latar belakang wajib diisi pilar marmer, lampu gantung kristal yang berkilauan, dan lantai mengilap. Gunakan pencahayaan warm spotlight yang dramatis (chiaroscuro) dengan tone warna emas yang kaya.”
2. Putri Fantasi di Istana Es Kristal
Mau tampilan yang lebih magical dan fantasi ala negeri dongeng? Gaya istana es adalah jawabannya. Look ini mengandalkan palet warna biru, putih, dan perak dengan sentuhan efek cahaya yang berkilauan.
Vibe: Magical, fantasi, dingin, futuristik, ala Frozen.
Prompt Kunci: “Ganti latar belakang foto ini dengan istana es kristal yang memancarkan cahaya biru terang dan perak. Saya terlihat mengenakan gaun princess berwarna ice blue/putih mutiara dengan detail berkilauan. Tambahkan efek salju halus dan aura cahaya magis (glowing aura) di sekeliling tubuh. Ekspresi saya harus tenang dan memandang lurus ke kamera. Hasil akhir harus hyper-realistic, 8K.”