RADARCIREBON.TV- Laga Hellas Verona kontra Inter Milan pada giornata ke-10 Serie A 2025/2026 akan berlangsung di Stadion Marcantonio Bentegodi.
Pertandingan antara kedua tim tersebut dijadwalkan pada Minggu, 2 November 2025, pukul 18.30 WIB.
Verona masih belum merasakan kemenangan musim ini, sementara Inter terus berupaya mempertahankan momentum di papan atas.
Baca Juga:Head to Head & Prediksi Susunan Pemain Real Madrid vs Valencia, Main Jam Berapa? Jadwal, Head to Head & Prediksi Starting XI Bayern Munchen vs Bayern Leverkusen, Kapan main?
Musim sejauh ini berjalan sangat sulit bagi Verona. Dari sembilan pertandingan yang sudah dilalui, skuad besutan Paolo Zanetti belum sekalipun mencatat tiga poin.
Verona baru mengoleksi lima angka dari lima hasil imbang dan empat kekalahan. Kondisi tersebut membuat posisi Verona semakin tertekan, hanya berjarak tipis dari zona degradasi.
Inter Milan bertandang ke Bentegodi dalam kondisi penuh motivasi. Usai takluk 1-3 dari Napoli akhir pekan lalu.
Skuad asuhan Cristian Chivu langsung bangkit dengan kemenangan meyakinkan 3-0 atas Fiorentina di San Siro pada tengah pekan.
Dua gol dari Hakan Calhanoglu serta satu tambahan dari Petar Sucic memastikan Nerazzurri tetap berada dalam persaingan papan atas.
Saat ini, Inter berada di posisi ketiga klasemen sementara dengan 21 poin, tertinggal tiga angka dari Napoli dan AS Roma yang menempati dua urutan teratas.
Performa mereka mencerminkan peningkatan nyata setelah sempat tersendat di awal musim. Chivu kini mulai menemukan perpaduan ideal antara agresivitas ofensif dan soliditas defensif.
Baca Juga:Prediksi Susunan Pemain, Head to Head & Link Live Streaming Bali United vs Persib BandungLink Live Streaming & Head to Head Tottenham vs Chelsea, Catat Jadwal Mainnya!
Kendati begitu, Inter tetap memiliki kendala. Sejumlah pilar utama masih menepi, termasuk Henrikh Mkhitaryan, Marcus Thuram, dan Matteo Darmian.
Head to head Hellas Verona vs Inter Milan:
04/05/25 Inter 1-0 Verona
23/11/24 Verona 0-5 Inter
27/05/24 Verona 2-2 Inter
06/01/24 Inter 2-1 Verona
04/05/23 Verona 0-6 Inter
5 pertandingan terakhir Hellas Verona:
30/10/25 Como 3-1 Verona
26/10/25 Verona 2-2 Cagliari
18/10/25 Pisa 0-0 Verona
04/10/25 Verona 0-1 Sassuolo
28/09/25 AS Roma 2-0 Verona
5 pertandingan terakhir Inter Milan:
30/10/25 Inter 3-0 Fiorentina
25/10/25 Napoli 3-1 Inter
22/10/25 Union SG 0-4 Inter
19/10/25 AS Roma 0-1 Inter
10/10/25 Atletico Madrid 1-1 Inter (adu penalti 4-2)
Prediksi starting XI Hellas Verona vs Inter Milan:
Hellas Verona (3-5-2): Montipo; Bella-Kotchap, Nelsson, Valentini; Belghali, Serdar, Gagliardini, Bernede, Frese; Giovane, Orban
