RADARCIREBON.TV- Jadwal Liga 2 Championship 2025/2026 pekan 12 bakal bergulir pada Sabtu-Senin, 22-24 November 2025. Rangkaian pertandingan dapat disaksikan melalui live streaming Vidio, serta laga pilihan akan disiarkan langsung SinPo TV.
Pertandingan pembuka pekan 12 Liga 2 Championship 2025/2026 menyajikan duel Persipal Palu vs Barito Putera. Pertandingan tersebut bakal berlangsung Sabtu, 22 November 2025 pukul 14.30 WIB.
Setelah itu, terdapat laga Kendal Tornado FC vs Persipura Jayapura dan Deltras Sidoarjo vs PSS Sleman. 3 pertandingan di hari pertama cukup krusial bagi pergerakan klasemen Wilayah Timur.
Baca Juga:Hasil Drawing Playoff Piala Dunia 2025: Siapa Ketemu Siapa?Big Macth Super League 2025! Prediksi Pertandingan Persib Bandung vs Dewa United: Apakah Maung Bisa Menang?
Di hari Minggu, 23 November 2025, terdapat laga Persiku Kudus vs Persela Lamongan, Persiba Balikpapan vs PSIS Semarang. Sementara 5 laga terakhir digelar Senin, 24 November 2025 antara PSPS Pekanbaru vs Garudayaksa FC, Sumsel United vs PSMS Medan, FC Bekasi City vs Persekat Tegal, Persikad Depok vs Adhyaksa FC dan Persiraja Banda Aceh vs Sriwijaya FC.
Jadwal Liga 2 Championship 22-24 November 2025
Jadwal Liga 2 Championship 2025/2026 pekan 12, bakal bergulir mulai Sabtu, 22 November 2025. Di laga pertama Persipal Palu vs Barito Putera bakal bertanding pada pukul 14.30 WIB.
Barito Putera, yang memiliki tren positif di Liga 2 Championship 2025/2026, berusaha menang melawan Persipal Palu. Jika mereka memperoleh 3 poin, mereka akan kembali ke puncak Wilayah Timur dan menggeser PSS Sleman.
Di pertemuan pertama musim ini, Barito Putera meraih kemenangan 5-0 atas Persipal Palu. Hasil apik itu bakal coba diulang saat Laskar Antasari bertandang ke Palu.
Pertandingan lain yang tidak kalah menarik adalah Kendal Tornado FC vs Persipura Jayapura. Pertandingan yang digelar di Stadion Jatidiri, Semarang, menjadi kesempatan berikutnya Persipura meraih 3 poin.
Persipura kalah dari Kendal Tornado di pertandingan pertama mereka di kandang sendiri. Mereka akan berusaha membalas kekalahan tersebut dan terus bersaing dengan PSS Sleman dan Barito Putera.
PSS Sleman akan menghadapi Deltras Sidoarjo. PSS tampaknya telah menurun dalam beberapa pertandingan terakhir, meskipun masih memimpin klasemen Liga 2 Championship 2025/2026 Wilayah Timur.
Baca Juga:Laga Penentuan! Jadwal Perempat Final Piala DUnia U17 2025, Bagan dan Link Live Streaming FIFA+Garuda Pertiwi Siap Berlaga: Daftar 36 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk FIFA Women's Matchday November 2025
Kemudian di hari Minggu, 23 November 2025, Persiku Kudus vs Persela Lamongan bertanding pada pukul 15.30 WIB. Persiku berusaha bangkit dari keterpurukan dalam beberapa laga terakhir.
