Rumah Tak Layak Huni Ambruk – Video

Rumah Tak Layak Huni Ambruk
0 Komentar

Rumah milik warga di Desa Jatitengah, Kecamatan Jatitujuh, Majalengka tiba-tiba roboh karena kondisinya sudah lama rusak. Beruntung, seluruh penghuni berhasil keluar sehingga tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

Satu rumah tidak layak huni di Desa Jatitengah, Kecamatan Jatitujuh, Kabupaten Majalengka ambruk akibat kondisinya yang sudah sangat rusak. Tidak ada korban jiwa karena pemilik rumah langsung keluar menyelamatkan diri.

Pemilik rumah, Soleb, mengatakan rumahnya ambruk saat ia bersama istri dan anaknya berada di ruang tengah. Tiba-tiba terdengar benturan keras dari depan dan samping hingga rumah roboh dan semua penghuni segera lari keluar.

Baca Juga:8.007 Orang Berangkat Jadi PMI Sepanjang 2025 – VideoDisnaker Terbitkan 23 Ribu Lebih AK1 Untuk Pencaker – Video

Perabotan rumah tangga dan satu sepeda motor rusak tertimpa reruntuhan bangunan. Soleb menyebut rumahnya sudah sekitar 30 tahun tidak pernah diperbaiki sehingga banyak bagian lapuk dan keropos.

Kepala Desa Jatitengah, Eef Saeful Azis, menyatakan ada 23 rumah tidak layak huni di wilayahnya. Ia berharap pengajuan Rutilahu bisa segera terealisasi agar kejadian serupa tidak terulang.

Sementara, karena rumahnya sudah tidak bisa ditempati, Soleb dan keluarganya sementara tinggal di rumah kerabat. Warga sekitar membantu menurunkan genteng dan membersihkan material bangunan yang ambruk.

0 Komentar