Kabar Happy! BSU Kemenag Sudah Cair, Begini Cara Ceknya..

BSU 2026
Dok. Shutterstock
0 Komentar

RADARCIREBON.TV Kementerian Agama (Kemenag) mulai menyalurkan Bantuan Subsidi Upah (BSU) bagi guru dan tenaga kependidikan (GTK) madrasah non ASN sejak akhir Desember 2025.

Total penerima bantuan ini mencapai 211.992 orang di seluruh Indonesia.

Direktur Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Madrasah Kemenag Fesal Musaad mengatakan jumlah penerima tersebut terdiri dari 186.148 guru madrasah non ASN dan 25.844 tenaga kependidikan (tendik) madrasah non ASN.

“BSU ini dialokasikan dari anggaran 2025 yang diperkuat belanja tambahan. Ini sebagai wujud perhatian pemerintah terhadap guru dan tendik madrasah non ASN,” kata Fesal di Jakarta, Jumat (9/1/2026), dikutip dari laman resmi Kemenag.

Baca Juga:Tak Kapok! Beckham Putra Blak-blakan Alasan Selebrasi 'Kedinginan' Meski Pernah Kena Denda Rp 75 JutaBeli Emas Antam Apakah Menguntungkan? Yuk Intip 5 Keuntungan Investasi Emas

Setiap penerima mendapatkan bantuan sebesar Rp600.000 yang disalurkan sesuai mekanisme dan ketentuan yang berlaku.

Bantuan ini diharapkan dapat membantu menjaga motivasi serta semangat pengabdian para guru dan tenaga kependidikan madrasah.

Saluran Resmi Cek BSU Kemenag 2026

Kemenag membagi akses pengecekan berdasarkan jenis dan tempat tugas guru. Pastikan kamu menggunakan portal yang sesuai agar status yang tampil akurat.

Guru Madrasah:

SimpatikaDigunakan oleh guru RA, MI, MTs, dan MA.

Guru PAI Sekolah Umum:

SIAGADigunakan oleh guru PAI yang bertugas di SD, SMP, SMA/SMK.

Cara Cek Status BSU via Simpatika

Bagi kamu guru madrasah, Simpatika adalah pintu utama informasi bantuan. Langkah Pengecekan di Simpatika:

  • Buka simpatika.kemenag.go.id
  • Klik Login → pilih Login PTK
  • Masukkan NUPTK/PegID dan kata sandi
  • Masuk ke dashboard, cari menu Bantuan atau Status Penerima BSU
  • Jika terdaftar, akan muncul notifikasi kelayakan BSU 2026
  • Unduh Surat Keterangan Penerima dan SPTJM dari dashboard

Cara Cek Status BSU via SIAGA Pendis

Untuk guru PAI di sekolah umum, pengecekan dilakukan melalui SIAGA. Langkah Pengecekan di SIAGA:

  • Akses siagapendis.com
  • Login menggunakan email/akun dan password terdaftar
  • Masuk ke menu Administrasi → Bantuan
  • Periksa status penyaluran BSU
  • Pastikan tertulis Terverifikasi atau Penerima BSU 2026
  • Cek dan perbarui data rekening bila diperlukan

Status yang sudah terverifikasi menandakan datamu siap diproses ke tahap pencairan

0 Komentar