Warga Sindangkempeng Hidup Di Rumah Tak Layak Huni

Warga Sindangkempeng Hidup Di Rumah Tak Layak Huni
0 Komentar

Didin Suryadi beserta istri dan satu orang anaknya yang merupakan warga desa Sindangkempeng kecamatan Greged tinggal di rumah gubuk yang tidak layak selama bertahun-tahun.

Hidup dibawah garis kemiskinan membuat didin dan keluarganya terpaksa harus tinggal di rumah sepetak yang pengap dan tidak sehat.

Rumah yang rawan ambruk ini dibangun menggunakan bahan-bahan sisa dari sebagian warga yang berempati terhadap kondisi ekonomi keluarga Didin.

Baca Juga:Aspal Jalan Rusak Dan Terkelupas, Sisakan Jalan Berbatu Yang MenggangguDewan Prihatin Dengan Kondisi Pasar Darurat Plered

Di gubuk kecil ini Didin bahkan belum bisa menikmati listrik secara mandiri dan harus menumpang ke rumah tetangga. Anaknya yang masih kecil pun hidup kurang sehat karena harus tidur berdesakan terlebih tidak ada sarana sanitasi yang layak.

Meski sudah bertahun-tahun hidup menderita, sampai saat ini belum ada upaya dari pemerintah desa setempat maupun pemerintah kabupaten Cirebon untuk membantu warganya yang hidup dibawah garis kemiskinan.

https://youtube.com/watch?v=Thb_j_ae4FE

0 Komentar