Harga Pertamax CS Turun, Catat Daftar Harga Barunya Berikut Ini!

Harga-BBM-jenis-Pertama-dan-lainnya-mengalami-penurunan
Pemerintah Melalui MenBUMN mengumumkan bahwa harga BBM mengalami penurunan mulai pukul 14.00
0 Komentar

Pemerintah Melalui MenBUMN mengumumkan bahwa harga BBM mengalami penurunan mulai pukul 14.00
Harga Pertamax CS Turun, Catat Daftar Harga Barunya Berikut Ini!

RADARCIREBON.TV, CIREBON – Adanya rencana turunnya harga BBM khususnya Pertamax (RON 92), sepertinya langsung disambut dengan suka cita oleh masyarakat. Bahkan  kata Pertamax menjadi tranding toping di twitter.

Berdasarkan informasi, harga Pertamax (RON 92) yang tadinya Rp.13.900/liter, turun menjadi Rp.12.800/liter. Harga baru tersebut efektif berlaku mulai tanggal 3 Januari 2023 pukul 14.00 WIB.

Dilansir dari akun twitter Menteri BUMN Erick Thohir @erickthohir selain Pertamax, sejumlah harga BBM juga mengalami penurunan. Untuk Pertamax Turbo (Ron98) dari Rp.15.200/liter turun menjadi Rp.14.050/liter. Untuk BBM jenis Dexlite (CN 51), yang semula 18.300/liter, turun menjadi 16.150/liter.

Baca Juga:Dinyatakan Lolos Jadi Partai Peserta Pemilu 2024, Ini yang Dilakukan Kader Partai Ummat Kota CirebonAda Objek Wisata Baru Di Cirebon, Ini Penampakannya

Sedangkan BBM jenis Dex (CN 53) juga mengalami penurunan harga, dari 18.800/liter, akan turun menjadi 16.750 liter. Sedanga untuk BBM jenis Pertalite (RON 90) ternyata tidak mendapat penurun harga, artinya harganya masih tetap diangkat Rp.10.000/liter.

Masih melalui akun twitternya, Erick Thohir mengatakan bahwa penurunan harga BBM sudah sesuai dengan arahan presiden dan rapat bersama Menkeu, MenESDM, dan MenBUMN “Sesuai arahan Presiden @jokowi dan rapat bersama Menkeu, Menesdm dan MenBUMN. Alhamdulillah, @pertamina menyesuaikan harga jual BBM nonsubsidi. Berlaku hari ini 3 Januari 2023, pukul 14.00 WIB” seperti dikutip dalam akun twitter @erickthohir.

Meski harga Pertalite tidak mengalami penurunan, namun ternyata menjadi tranding topik di twitter. (imam)

 

0 Komentar