.

BUAT WEEKEND! 5 Hotel Kuningan yang Bisa Kamu Pilih

de jehans (instagram dejehnshotel_official)
Hotel Kuningan (tangkap layar instagram dejehanshotel_official)

RADARCIREBON.TV – Yuk, siapin daftar hotel Kuningan buat menginap saat weekend sambil menikmati hawa sejuknya di sana.   

Berakhir pekan emang serunya kumpul bareng orang terdekat, seperti teman, pasangan, ataupun keluarga.

Apalagi, di akhir pekan, kebanyakan orang sedang rehat sejenak dari berbagai aktivitas padat selama weekday (hari kerja).

Kalau kamu lagi ada rencana ke Kuningan dan sedang mencari rekomendasi hotel, boleh banget di coba rekomendasi yang akan di berikan di sini.

Baca Juga : BOLEH DICOBA! 4 Villa Kuningan Jawa Barat untuk Menginap Bareng Keluarga

Simak di sini untuk rekomendasinya

  • Pepabri Hotel & Resort

Rekomendasi pertama yang di sebutkan ini, menyediakan fasilitas seperti WiFi, kolam renang, parkir, sarapan, dan kamar ber-AC dengan pemandangan yang bagus serta hawa yang sejuk.

Lokasinya ada di jalan Linggasana, Kecamatan Cilimus, Kab. Kuningan, Jawa Barat dan jangan lupa siapkan dana sekitar Rp 400.000 untuk menginap semalam di sini.

Rekomendasi hotel Kuningan selanjutnya yaitu Tirta Sanita. Lokasinya strategi karena cukup dekat dengan Bandar undara Penggung.

Hotel ini menyediakan beberapa fasilitas seperti WiFi, kolam renang, sauna, spa, resto, dan masih banyak lagi.

Lalu, seperti dilansir dari tirtasaniresort.com, untuk kamu yang ingin menginap sambil melakukan meeting,  hotel ini juga menyediakan fasilitas ruang pertemuan.

Tertarik? lokasinya berada di jalan Raya Panawuan – Sangkanhurip No. 98, Panawuan, Kecamatan Cigandamekar, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat dengan kisaran harga mulai dari Rp600.000 per malam.

Baca Juga : MERAPAT! 5 Tempat Wisata Kuningan yang Patut di Kunjungi

  • Grage Sangkan Hurip Resort & Spa

Di urutan nomor tiga rekomendasi hotel Kuningan yaitu Grage Sangkan. Dilansir dari web traveloka, hotel ini ternyata telah mendapatkan sertifikat CHSE yang memenuhi protocol kebersihan dari Kemenparekraf, loh.

Faslitasnya pun cukup mumpuni karena tempat ini menyediakan tempat sauna, tempat spa, kolam renang indoor dan outdoor, dan lainnya.

Lokasinya cukup dekat dengan gunung Ciremai yaitu di jalan Raya Sangkanhurip No. 1 Kuningan Jawa Barat. Sementara untuk harga, mulai dari kisaran Rp800.000 per malam.

  • De Jehan’s Hotel

Tempat menginap ini merupakan salah satu rekomendasi yang bisa kamu kunjungi, dengan lokasinya yang cukup strategis. Seperti Grage Sangkan, De Jehan’s juga telah mendapatkan sertifikat CHSE.

Fasilitas yang tersedia pun mampu menjamu tamu; seperti kolam renang, parkir, sarapan, WiFi, spa, sauna, dan masih banyak lagi.

Kamu dapat mengunjunginya ke Jalan Raya Sangkanhurip No. 142, Kecamatan Cigandamekar, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat dengan kisaran harga mulai dari Rp400.000an per malam.

  • Limmer Resto & Resort

Rekomendasi terakhir, Limmer akan menyediakan fasilitas seperti shower pada setiap kamar mandi, restoran, area parkir, dan lain-lain.

Sedangkan untuk lokasinya berada di jalan SMP, Dusun Cisabuk, Linggamekar, Kecamatan Cilimus, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat dengan harganya, mulai dari Rp735.000 per malam.

Itulah rekomendasi hotel Kuningan yang bisa kamu kunjungi.***

Anda mungkin juga berminat

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More