Harga Ikan di Pasar Gebang Mulai Normal

0 Komentar

Sejumlah ikan di Pasar Gebang, mulai turun harganya. Selain harga, jumlah pembelinya pun tak seramai jika dibandingkan sebelum lebaran.

Bagi masyarakat yang ingin mencari ikan laut dan beberapa jenis seafood, bisa mendatangi Pasar Ikan Gebang yang berada di bawah fly over Gebang, Kabupaten Cirebon.

Di sini, masyarakat bisa mendapatkan aneka jenis ikan laut dalam kondisi segar. Biasanya, iklan segar dari hasil tangkapan nelayan tiba mulai pukul 1 siang hingga sore hari.

Baca Juga:Tim Task Force Kasultanan Kacirebonan Resmi DibentukGolkar Siap Hadapi Pilpres 2024

Maesaroh, salah satu penjual ikan mengaku pasca lebaran Idul Fitri, ada sejumlah hasil tangkapan laut yang mengalami penurtunan harga.

Seperti cumi dan balakutak, yang sebelumnya mencapai harga 60 ribu perkilogram, kini turun di harga 45 ribu perkilogram.

Udang pun mengalami penurunan harga, dari yang sebelumnya mencapai 100 ribu perkilogram, kini turun mernjadi 75 ribu perkilogram.

Harga ikan lain seperti ikan talang  25 ribu perkilogram, ikan bandeng standar 30 ribu perkilogram, ikan gurame 40 ribu perkilogram, kerang putih 22 ribu perkilogram dan kerang ijoan 10 ribu perkilogram.

Untuk ketersediaan komoditas saat ini tak terlalu bermasalah, hanya di beberapa jenis ikan yang persediaannya masih kosong, seperti ikan kakap yang kosong. Hal tersebut dikarenakan sulitnya mendapatkan hasil tangkapan yang banyak. Sedangkan yang banyak tersedia di pasar saat ini, adalah cumi.

Selain harga yang berubah, pembeli pun kini tak seramai lebaran tiba, namun meski demikian tetap saja ada pembeli yang dating.

Maesaroh berharap ketersediaan ikan, dan pembeli semoga selalu ada, meskipun tidak banyak jumlahnya.

0 Komentar