Masih Bingung? Simak Perbedaan TV Android dan Smart tv

Masih Bingung? Simak Perbedaan TV Android dan Smart tv
ADMC/Pixabay.com
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Terkadang orang masih bingung bagaimana cara membedakan TV android dan Smart TV. Eitsss tenang kali ini akan di bahas perbedaan tv android dan smart tv. Simak terus sampai habis yah bestie…

Salah satu hiburan masa lalu yang tidak pernah hilang waktu adalah televisi. Jenis televisi saat ini berevolusi dari tabung, layar datar, dan akhirnya layar melengkung. Peralihan dari televisi analog ke digital telah mendorong banyak orang beralih ke televisi baru.

Namun, seringkali sebagian orang masih bingung dalam memilih jenis TV, termasuk antara Smart TV dan Android TV. Apa sebenarnya Smart TV dan Android TV itu? 

Baca Juga:Mobil City Car Terbaru 2022 – Jadi Mobil Terlaris Sepanjang MasaNgiler Karena Murah – Inilah Harga Nokia C31 Baru Buat Kamu

Mengutip laman TCL, Smart TV kerap disebut sebagai TV Internet. Biasanya TV ini mengakses program tambahan melalui koneksi internet. Sama seperti komputer yang terpasang di TV.

Ada beberapa fakta menarik tentang klasifikasi jenis Smart TV. TV apa pun yang menawarkan konten Internet apa pun sistem operasinya di sebut Smart TV. Sedangkan TV Android menyerupai TV Cerdas, namun menggunakan spesifikasi canggih. Berbasis sistem operasi Android, fitur tambahan terkait kebutuhan menonton pengguna juga bisa di dapat dari Android TV. 

Aplikasi Program

Selanjutnya keduanya itu mendukung beberapa aplikasi populer berkat dukungan sistem Android App Store. Namun, Android TV lebih di untungkan karena Play Store memiliki lebih dari 7.000 aplikasi hiburan dan media.

Berkat perpustakaan aplikasi Android App Store yang luas, pengguna Android TV dapat mengunduh dan menggunakan berbagai aplikasi seperti di smartphone.

Aplikasi yang dapat diunduh dan diputar di Android TV juga termasuk YouTube, Netflix, Hulu, dan Prime Video yang dapat digunakan di Android TV. Di saat yang sama, smart TV dengan sistem operasi lain seperti Tizen OS atau WebOS memiliki opsi aplikasi yang terbatas. 

Update Otomatis

Karena pengembang Android TV sangat aktif dan pengembangnya secara rutin memperbarui berbagai aplikasi, Android TV memiliki keunggulan dibandingkan TV Cerdas dalam hal pembaruan aplikasi dan media streaming.

Selain itu, Android TV yang terhubung ke jaringan Wi-Fi menawarkan pembaruan aplikasi otomatis, sedangkan smart TV menerima pembaruan lebih lambat. 

Baca Juga:Smart TV 55 inch Samsung Memang Juara – Keren ParahNGILER! Liat Mobil City Car Bekas 40 Jutaan Saja

Oke itu dia informasi tentang perbedaan keduanya yang harus kamu tahu. Semoga bermanfaat.***

Writer : Muhammad Nauval RCTV

0 Komentar