Tanpa STB dan Kuota, Nonton TV Digital Bisa Lewat Bantuan Micro USB yang Menjadi Perantaranya

Tanpa STB dan Kuota, Nonton TV Digital Bisa Lewat Bantuan Micro USB yang Menjadi Perantaranya
Nonton TV Digital Lewat Micro USB (Medcom.id)
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Bagi pengguna smartphone, pastinya sudah tidak asing lagi dengan micro USB. Alat tersebut merupakan sebuah konektor yang berwujud kabel. Untuk smartphone, biasanya akan di gunakan sebagai penghubung untuk mengisi daya atau dalam proses transfer data.

Kabel tersebut sebenarnya sudah lama di gunakan, yaitu dari tahun 2008. Bahkan sudah banyak di gunakan secara mendunia. Penggunaannya pun tidak hanya sekedar untuk smartphone saja, melainkan sebagai penghubung alat elektronik lainnya.

Dengan menggunakan alat ini, transfer data menjadi lebih mudah karena bisa menghubungkan antar perangkat dengan mudah. Begitupun juga saat sedang melakukan pengisian daya.

Baca Juga:Mobil Honda City Bawa Spesifikasi Unggulan yang Menawan, Simak Harga Bekas dan BarunyaMobil Baru Harga 20 Jutaan Bakal Cocok Buat Pasutri, Bisa Berduaan Aja! Seperti Apa Mobilnya?

Kemudahan dalam hal transfer data bisa di lakukan saat ingin menonton film atau series. Saat ingin menonton film melalui HP, maka pengguna mungkin akan merasakan kelelahan pada matanya sehingga tentu akan lebih nyaman jika menggunakan layar yang besar.

Micro USB, juga bisa membantu penggunanya untuk transfer dalam hal memindahkan tayangan film atau series agar bisa di tonton melalui TV. Dengan begitu, tayangan film maupun series bisa di lihat dengan lebih jelas. Bahkan bisa di gunakan untuk menonton TV digital tanpa bantuan set top box.

Nonton TV Digital Lewat HP

Siaran TV digital rupanya bisa di lihat melalui HP namun bukan cara streaming, bahkan tanpa menghabiskan kuota. Perangkat yang di butuhkan yaitu berupa TV tuner digital yang dapat mengubah smartphone Android menjadi TV digital.

Seperti di ketahui, TV tuner digital merupakan alat yang bisa membantu untuk menerima juga menampilkan sinyal digital dalam bentuk perangkat keras eksternal. Alat tersebut bisa di lepas juga di pasang sehingga tidak akan mengganggu saat sedang tidak di butuhkan.

Untuk menghubungkannya yaitu dengan bantuan kabel micro USB (USB-C). TV tuner juga mempunyai aplikasi yang bisa di download. Dengan bantuan ini, maka menonton televisi akan mudah di lakukan di manapun terutama ketika sedang berada di luar rumah. Untuk mendapatkannya pun murah, harganya beragam namun masih berada di kisaran ratusan ribu rupiah.

0 Komentar