Sumonar Fest Jogja 2023 Resmi Di Gelar Pada 1 – 3 Desember 2023, Kelip Cahaya Warna-warni di Kawasan Nol Kilometer Membuat Rame Oleh Pengunjung

Sumonar Fest Jogja 2023 Resmi Di Gelar Pada 1 - 3 Desember 2023, Kelip Cahaya Warna-warni di Kawasan Nol Kilometer Membuat Rame Oleh Pengunjung
foto:https://jogya.com/
0 Komentar

RADARCIREBON.TV Festival video mapping dan seni cahaya tahunan atau yang di kenal dengan Sumonar, akan kembali di gelar tahun ini. Tahun ini, acara Sumonar kembali di adakan dengan menampilkan kelap-kelip cahaya yang berwarna-warni di kawasan nol kilometer, Yogyakarta (depan Bank BNI).

Rangkaian acara Sumonar 2023 terselenggara sejak 25 November 2023, dengan pertunjukan video mapping yang akan di selenggarakan pada 1-3 Desember 2023. “Masyarakat bisa datang langsung ke titik nol kilometer tanpa reservasi terlebih dahulu dan bersifat gratis,”.

Festival video mapping Sumonar 2023 merupakan acara tahunan yang sudah ada sejak tahun 2019. Mada menjelaskan, tema Sumonar 2023 mengusung tagline “Being As Such”.

Baca Juga:Manfaat Sunscreen untuk Wajah Melindungi Kesehatan Kulit dari Paparan Sinar MatahariWajib Kalian Ketahui, Rekomendasi Kolam Renang Bintang 4 Di Cirebon

“Dengan meminjam istilah filsuf Aristoteles, maknanya kurang lebih ‘Sumonar ada, untuk menjangkau sejauh yang telah ada’,” kata dia. Dia mengatakan, total 23 seniman terlibat dalam acara Sumonar 2023, baik seniman video mapping, rupa, sastrawan, maupun seniman musik. 

Jadwal dan rangkaian acara Sumonar 2023

Selain pertunjukan video mapping di depan Gedung Bank BNI kawasan nol kilometer, Yogyakarta, salah satu rangkaian acara Sumonar 2023 juga di selenggarakan di

Museum Affandi Yogyakarta. Mada menyebutkan, ada beberapa acara yang akan di selenggarakan dalam Sumonar 2023. Selengkapnya sebagai berikut:

Museum Affandi Yogyakarta.

Museum Affandi Exhibition Live performance Workshop video mapping Sumonium Geung BNI Main Show Video Mapping Perform Selengkapnya berikut ini jadwal dan daftar acara Sumonar 2023: Opening ceremony (25 November 2023) di Museum Affandi Exhibition (26 November-5 Desember 2023) di Museum Affandi Live Performance (26 November-4 Desember 2023) di Museum Affandi Workshop video mapping (26 November 2023) di Museum Affandi Main show video mapping performance (1-3 Desember 2023) di Fasad

Gedung BNI

Kawasan Nol Kilometer Sumonium (2 Desember 2023) di Museum Affandi Closing ceremony (5 Desember 2023 pukul 19.00 WIB di Museum Affandi Pengunjung yang datang disarankan membawa payung atau jas hujan pribadi karena kondisi cuaca yang sudah mulai hujan.

Rangkaian acara Sumonar adalah untuk memaknai kembali semangat maestro seni rupa Indonesia Affandi dan Sudjojono. “Museum Affandi sebagai lokasi utama penyelenggaraan Sumonar tahun ini, selain karya imersif, juga mempresentasikan karya lukisan dari Affandi dan Sudjojono,” ujar Mada. Untuk acara Sumonar 2023 di Museum Affandi, jam dan harga masuk museum sebagai berikut: Rp 50.000 (Pelajar/Mahasiswa) Rp 75.000 (Umum)

0 Komentar