Mampu Mengurangi Polusi Udara, Intip Spesifikasi dan Harga Mobil Listrik Hyundai Ioniq – Segera Miliki Guys

Hyundai Kona Electric
Hyundai Kona Electric
0 Komentar

RADARCIREBON.TV- Kehadiran dari Mobil listrik hyundai Ioniq di Indonesia cukup menarik perhatian masyarakat. Pada awalnya mobil ini di proyeksikan sebagai salah satu pengembangan ekosistem kendaraan listrik di tanah air yang menjadikannya armada Grab.

Nah, kemudian baru pada akhir 2020 Ioniq resmi di pasarkan di Indonesia. Mobil listrik ini keunggulannya bisa mengurangi polusi udara. Untuk lebih lengkapnya lagi, berikut ini spesifikasi dan harga Mobil listrik hyundai.

Spesifikasi Mobil Listrik Hyundai

Mobil listrik ini sudah di bekali dengan motor listrik bertenaga 134 dk dan torsi 295 Nm. Sementara untuk baterainya menggunakan lithium-ion berkapasitas 38,3 kWh. Selain itu, perangkat charger on-board standar 7.2 kW yang memakan waktu 6 jam saat pengisian ulang daya.

Baca Juga:Mulai Dari Honda Hingga Toyota, Berikut Daftar Mobil Irit BBM 2015 Tampil Tangguh dengan Performa KokohLebih Menghemat Biaya, Tutorial Rangkaian Power Speaker Aktif Mudah dan Cepat – Jangan Sampai Terlewatkan Langkahnya

Untuk pengisiannya cepat 100 kW, bisa mencapai kapasitas 80 persen dalam waktu 54 menit. Sementara itu, untuk tipe 50 kW, bisa terisi 80 persen dalam waktu 57 menit. Kapasitas baterai tersebut di klaim mampu berjalan sejauh 373 km dengan perhitungan NEDC.

Pada pengisian dayanya ini dari nol ke 80 persen membutuhkan waktu sekitar 54 menit menggunakan pengisian daya fast charging. Kamu juga jangan lupakan fitur keselamatannya, seperti 7 airbags untuk pengemudi dan penumpang depan, side+curtain, front thorax & pelvis + curtain.

Desain Ekstrior

Kita beralih ke tampilan desain eksteriornya terlihat modern untuk ukuran mobil zaman sekarang. Desainnya yang lawas Fluidic Sclupture yang masih kental pada mobil listrik ini. Terutama di bagian fascia depannya, karena listrik, pada bagian grill depan di buat tertutup.

Bagian lampunya juga sudah menggunakan LED, baik itu untuk lampu utama maupun dengan lampu DRL yang di posisikan secara vertikal. Selain itu, pada bagian sampingnya ada desain perpaduan antara sedan dan liftback. Sedangkan untuk bagian buritan, lampunya di buat pipih lengkap dengan high mount stop lamp.

Sektor kaki-kakinya juga dengan velg 16 inci 10 palang dan berlogo Hyundai biru menopang keempat roda. Untuk dimensinya sendiri Hyundai Ioniq Electric memiliki panjang 4.470 mm, lebar 1.820 mm, dan tinggi 1.475 mm. Untuk jarak sumbu roda yaitu 2.700 mm.

Desain Interior

Lanjut ke desain interiornya yang semakin mewah karena beberapa bagian sudah di lapisi kulit seperti jok, lingkar kemudi, dan beberapa area pada doortrim. Fitur hiburannya juga ada layar sentuh audio 8 inci tipe standar. Ada juga paddle shift di belakang kemudi untuk memaksimalkan efisiensi kendaraan.

Keunggulan lainnya seperti, AC digital otomatis, wireless charger, ambient light, dan rem parkir elektrik. Selanjutnya Sistem shift by wire memungkinkan perpindahan gigi dan rem parkir hanya dengan menyentuh tombol.

Baca Juga:Menyuguhkan Pemandangan yang Asri, Ini Dia Tempat Bungbuay Glamping Camp – 4 Rekomendasi Glamping di SukabumiGagal Menikmati Layanan Streaming, Berikut Ini 4 Cara Mengatasi Smart TV yang Tidak Bisa Terhubung Wifi – Ikuti Langkah-langkahnya

Harga Mobil Listrik Hyundai

Mobil Hyundai Ioniq ini sudah di pasarkan dengan dua pilihan, yaitu Ioniq Signature dengan harga Rp723 juta dan Ioniq Prime yang di banderol Rp 682 juta.

***

0 Komentar