Dump Truk Terguling Di Jalan Pantura Cirebon

0 Komentar

Kecelakaan lalu lintas kembali terjadi di wilayah Kabupaten Cirebon. Kali ini dump truck terguling menimpa pengendara motor, Kamis siang, di jalan umum arah Palimanan menuju Arjawinangun, Desa Pegagan, Kecamatan Palimanan, Kabupaten Cirebon.

Terjadi kecelakaan dump truck terguling menimpa pengendara motor, yang terjadi Kamis siang, di jalan umum arah Palimanan menuju Arjawinangun, Desa Pegagan, Kecamatan Palimanan, Kabupaten Cirebon.

Kendaraan yang terlibat satu unit dump truck mitsubishi dengan nomor polisi S-8633-UU dan sepeda motor Honda Beat dengan nomor polisi E-6904-BG.

Baca Juga:Masa Kampanye Sampai 10 Februari 2024Pemkot Minta RSD Gunung Jati Terus Tingkatkan Layanan Kesehatan

Insiden ini menyebabkan satu orang luka-luka dan dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan medis. Adapun penyebab kecelakaan tersebut diduga lantaran pengemudi dump truck Mitsubishi nomor polisi, S-8633-UU, kurang hati-hati dan antisipasi.

Kanit Gakkum Satlantas Polresta Cirebon, AKP Endang Kusnadar membenarkan adanya insiden kejadian ini.

Dalam kejadian kepolisian menyebutkan kronologi kecelakaan lalu lintas, bermula ketika kendaraan Mitsubishi dump truck nomor polisi S-8633-UU melaju dari arah Palimanan menuju Arjawinangun.

Di dalam perjalanan, dump truck tersebut mengalami lepas stang tarot roda depan sebelah kanan. Kemudian dump truck tersebut oleng tidak terkendali menabrak sepeda motor Honda Beat nomor polisi E-6904-BG yang melaju dari arah berlawanan. Akhirnya dump truck tersebut kemudian terguling ke kiri, yang menyebabkan kepala truck menimpa pengendara motor Honda Beat.

Polsek Gempol, dan petugas Unit Lakalantaspolresta Cirebon yang tiba di lokasi, langsung melakukan olah tempat kejadian perkara. Petugas juga memeriksa keterangan sejumlah saksi. Serta mencari informasi terkait identitas korban.

Untuk kepentingan penyelidikan, petugas membawa kendaraan dan diamankan di Polsek Gempol

0 Komentar