Video Sejumlah Sekolah Terendam Banjir

Sejumlah Sekolah Terendam Banjir
0 Komentar

Banjir yang merendam sejumlah kecamatan di Kabupaten Cirebon tidak hanya merendam ribuan rumah, tetapi juga merendam sejumlah sekolah. Akibatnya, sekolah yang sedang melakukan ujian tengah semester terpaksa ditunda karena aktivitas diliburkan.

Salah satu contoh kondisi sekolah yang terendam banjir adalah Madrasah Al Hidayah di Desa Sukadana, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Cirebon, pada Rabu pagi. Sekolah ini terlihat sepi tanpa ada aktivitas karena terendam banjir.

Madrasah ini memiliki berbagai jenjang mulai dari tingkat PAUD, TK, hingga sekolah dasar, dan semuanya terpaksa diliburkan akibat terendam banjir. Baik ruangan guru maupun kelas ikut terendam banjir. Akibat banjir ini, banyak dokumen yang terendam seperti rapot siswa yang tidak berhasil diselamatkan.

Baca Juga:Video Mantan Manager PT NSP Divonis 1 Tahun 10 BulanVideo Penggunaan Pupuk Organik Tingkatkan Produksi Pangan

Pihak sekolah mengatakan bahwa akibat kondisi banjir, siswa yang saat ini tengah melakukan ujian tengah semester terpaksa diundur. Mereka pun tidak dapat berangkat karena kebanyakan dari siswa merupakan warga setempat yang juga terdampak banjir.

Tidak hanya Madrasah Al Hidayah, sejumlah sekolah lainnya juga meliburkan siswanya karena terkena dampak banjir yang terjadi sejak Selasa kemarin. Semoga situasi segera membaik dan aktivitas sekolah dapat kembali normal dengan segera.

0 Komentar