Polsek Kesambi Bagi Takjil Ke Pengendara – Video

Polsek Kesambi Bagi Takjil Ke Pengendara
0 Komentar

Sebagai upaya untuk memupuk persaudaraan dan kerukunan antara umat beragama, Polsek Kesambi Polres Cirebon Kota melakukan aksi bagi-bagi takjil kepada pengendara di Jalan Perjuangan pada Jumat sore.

Jelang waktu berbuka puasa, Polsek Kesambi Polres Cirebon Kota melakukan aksi bagi-bagi takjil kepada sejumlah pengendara yang melintas di Jalan Majasem Kota Cirebon dan warga sekitar lingkungan Polsek Kesambi pada Jumat sore.

Kegiatan bagi-bagi takjil dipimpin langsung oleh Kapolsek Kesambi, IPTU Rudiana, dengan membagikan sedikitnya 200 takjil. Menurutnya, pembagian takjil dilakukan agar masyarakat yang masih berada di perjalanan dapat langsung berbuka puasa meskipun belum sampai di rumah.

Salah seorang warga, Ujang, menyampaikan apresiasinya atas kegiatan ini.

Baca Juga:Pengisian Baterai Kendaraan Listrik SPKLU PLN Meningkat – VideoPenggunaan Home Charging PLN di Jabar Meningkat – Video

Selain membagikan takjil, polisi juga menyampaikan himbauan kamtibmas kepada seluruh personil untuk memberikan himbauan kepada warga masyarakat agar selalu berhati-hati dalam berkendara dan tidak lupa melengkapi perlengkapan keselamatan berkendara.

0 Komentar