Polresta Cirebon Patroli Ruas Tol Cipali – Video

Polresta Cirebon Patroli Ruas Tol Cipali
0 Komentar

Volume kendaraan dari arah Jakarta menuju Jawa Tengah, tepatnya di gerbang exit Tol Cikopo Palimanan Kabupaten Cirebon, terpantau ramai lancar. Untuk mengurangi kepadatan dan mencegah kecelakaan, polisi melakukan patroli.

Iring-iringan kendaraan pemudik terus mengalir tak terputus saat melintasi gerbang tol Palimanan, kilometer 188, Kabupaten Cirebon. Ribuan kendaraan yang didominasi oleh kendaraan pribadi roda empat dan bus ini melaju dengan kecepatan tujuh puluh hingga delapan puluh kilometer per jam.

Data dari pengelola Astra Tol Cipali mencatat volume kendaraan di ruas tol Palimanan sebanyak seratus empat puluh tujuh ribu enam ratus sembilan puluh satu kendaraan melintas Tol Cipali. Kondisi lalu lintas pun diprediksi masih akan mengalami peningkatan, terlebih pemberlakuan one way masih berlangsung.

Baca Juga:U-Turn Ditutup Imbas Arus Mudik – VideoTol Palikanci Padat – Video

Guna mengantisipasi kecelakaan serta parkir di bahu jalan, Polresta Cirebon menyediakan puluhan personil tim urai, yang aktif melakukan monitoring dan memberikan himbauan kepada pemudik.

Sementara itu, hingga kini volume kendaraan di jalur Tol Cipali Kabupaten Cirebon masih terus mengalami peningkatan. Diperkirakan puncak arus mudik di Tol Cipali ini akan terjadi dua hari jelang Lebaran.

0 Komentar