RADARCIREBON.TV- Gangguan radang tenggorokan memang bisa menyerang siapa saja. Biasanya sakit tenggorokan ini disebabkan karena infeksi bakteri, virus, maupun tegangnya lipatan vokal kita. Maka dari itu, ketahui beberapa cara meredakan radang tenggorokan secara alami.
Batuk dan rasa gatal ini mungkin bisa membuat kamu tidak nyaman, bahkan hingga mengganggu tidur di malam hari. Bahkan seringkali juga akan terasa sakit setiap kali kamu menelan makanan, jika kondisinya sudah cukup parah.
Cara Meredakan Radang Tenggorokan Secara Alami
1. Peppermint
Peppermint mengandung menthol yang digunakan sebagai obat alami sejak jaman dulu. Bahan peppermint memiliki khasiat anti-inflamasi, antibakteri, dan membantu meredakan dahak.
Baca Juga:Disembuhkan Tanpa Obat! ini 4 Tips Menyembuhkan Sakit Tenggorokan Hanya dengan Air PutihSering Merasa Sakit di Tenggorokan, Kira-Kira Apa Penyebab Sakit saat Menelan?
Obat radang tenggorokan alami ini dikonsumsi dengan menggunakan peppermint oil dan dicampur dengan minuman hangat. Cara mengobati radang tenggorokan dengan peppermint
Buat teh celup dan campurkan dengan 1-2 tetes peppermint oil. Setelah itu, campur lemon, 1 tetes peppermint oil, 2 sendok teh (sdt) madu dan 1 gelas air hangat. Racikan ini disarankan diminum paling tidak 2 kali sehari.
2. Marshmallow
Ternyata makanan manis ini Marshmallow, makanan lembut, empuk, dan meleleh di mulut ini bisa digunakan untuk meredakan sakit tenggorokan. Sebetulnya, marshmallow ini didapatkan dari tanaman dan sudah digunakan ratusan tahun lalu untuk mengatasi sakit flu. Tanaman ini sama sekali tidak berbentuk seperti marshmallow yang dijual di toko-toko biasanya.
Tapi, berdasarkan penelitian, marshmallow zaman sekarang juga bisa digunakan karena adanya lapisan gelatin yang dapat menyejukkan tenggorokan panas dan gatal.
3. Madu
Madu memiliki enzim glucoseoxidase yang berfungsi sebagai anti-bakteri dan antiseptik. Madu pun mampu menyelimuti bagian radang tenggorokan yang kering dan gatal sehingga membuat kamu merasa lebih nyaman.
Kamu bisa konsumsi langsung 1-2 sdm madu atau campurkan dengan teh, air hangat, atau susu hangat. Madu Manuka sering digunakan untuk radang tenggorokan yang disebabkan oleh bakteri. Madu khusus ini memiliki kadar nutrisi 4 kali lebih banyak dari madu biasa. Madu Manuka juga kaya akan antioksidan dan properti anti-bakteri.
4. Bawang Putih
Walaupun memiliki aroma yang bau, sebenarnya bawang putih adalah salah satu makanan paling ampuh untuk membasmi bakteri di tenggorokan. Cara mengobati radang tenggorokan dengan bawang putih:
Baca Juga:5 Penyebab Sakit saat Menelan yang Harus Kamu Tangani dan WaspadaiKanker Bisa Mengintai Kamu! 5 Faktor Penyebab Tenggorokan Sakit Disaat Menelan
- Ambil dan kelupas 3-4 siung bawang putih dan hancurkan sampai berbentuk pasta.
- Tunggu 10-15 menit supaya pasta bisa bereaksi dengan oksigen di udara dan teroksidasi untuk menghasilkan allicin.
- Makan pasta bawang putih dengan atau tanpa satu gelas air hangat.
- Ulangi 2-3 kali per hari.
***