RADARCIREBON.TV- Fase liga Liga Champions 2025-26 resmi berakhir setelah seluruh tim menyelesaikan delapan pertandingan.
Dari hasil tersebut, sebanyak delapan klub memastikan diri lolos langsung ke babak 16 besar.
Sementara 16 tim lainnya harus melalui babak playoff fase gugur untuk memperebutkan tiket tersisa menuju fase knockout.
Baca Juga:5 Program Mudik Gratis 2026 Sudah Dibuka, Total Kuota Ribuan, Tujuan Jawa hingga SumatraSudah Buka! Mudik Gratis Indomaret 2026, Ada Tiket Bus & Kereta, Ini Ketentuan & Cara Daftarnya
Format baru Liga Champions musim ini membuat persaingan berlangsung ketat hingga laga terakhir.
Sejumlah raksasa Eropa tampil dominan, namun tak sedikit pula yang harus menerima nasib dramatis di penghujung fase liga.
Arsenal Sempurna, Finis di Puncak Klasemen
Arsenal mencatatkan hasil sempurna dengan delapan kemenangan dari delapan laga, mengoleksi total 24 poin dan finis sebagai pemuncak klasemen fase liga Liga Champions 2025-2026.
Performa impresif pasukan Mikel Arteta menjadikan Arsenal sebagai salah satu kandidat kuat juara musim ini.
Konsistensi lini belakang serta ketajaman di lini serang menjadi kunci keberhasilan mereka mendominasi fase liga.
Bayern Munchen dan Dominasi Klub Inggris
Di posisi kedua, Bayern Munchen mengumpulkan 21 poin dari delapan pertandingan.
Satu-satunya kekalahan Die Roten terjadi saat berhadapan dengan Arsenal, yang sekaligus menegaskan dominasi wakil Inggris tersebut.
Baca Juga:Apa Itu Virus Nipah? Potensi Jadi Wabah, Kenali Gejala Awal, Dari Demam Hingga Sakit TenggorokanWaduh! Seluruh Exco FAM Malaysia Mundur Imbas Skandal Naturalisasi 7 Pemain, Hindari Hukuman?
Selain Arsenal, empat klub Inggris lainnya juga sukses mengamankan tiket langsung ke babak 16 besar.
Mereka adalah Liverpool, Tottenham Hotspur, Chelsea, dan Manchester City. Keberhasilan ini menunjukkan kekuatan Premier League yang kembali mendominasi kompetisi elite Eropa.
Dua slot lolos langsung lainnya diamankan oleh Barcelona dan Sporting CP, yang tampil konsisten meski harus menghadapi persaingan sengit hingga matchday terakhir.
Drama Real Madrid dan Gol Kiper Benfica
Hasil paling mengejutkan datang dari Real Madrid. Klub pemilik 14 gelar Liga Champions tersebut gagal lolos langsung ke babak 16 besar setelah kalah dramatis 2-4 dari Benfica di laga terakhir fase liga.
Pertandingan tersebut diwarnai momen luar biasa ketika penjaga gawang Benfica, Anatoliy Turbin, mencetak gol keempat timnya pada menit 90+8.
Gol sensasional itu bukan hanya memastikan kemenangan Benfica, tetapi juga membawa mereka lolos ke babak playoff.
Tambahan gol tersebut membuat Benfica unggul selisih gol atas Olympique Marseille, sehingga berhak finis di peringkat ke-24 dengan total 9 poin.
