Kunjungan Industri MAN 1 Kota Cirebon Ke RCTV

0 Komentar

Para pelajar dari sekolah MAN 1 Kota Cirebon, melakukan kunjungan industri ke RCTV. Hal itu dilakukan sebagai bentuk refleksi pembelajaran Bahasa Indonesia melalui penyiaran televisi.

Dalam rangka refleksi pembelajaran Bahasa Indonesia, ratusan pelajar dari Madrasah Aliyah Negeri 1 atau ,MAN 1 Kota Cirebon, melakukan kunjungan industri. Yakni mendatangi langsung lembaga penyiaran media elektronik Radar Cirebon Televisi.

Kunjungan ini dimaksudkan agar para pelajar bisa memahami proses penyiaran berita khususnya di televisi. Ratusan pelajar mendapatkan pemaparan materi dan sejarah profil berdirinya RCTV dan sekilas perjalanannya, hingga mengikuti perkembangan digital di era saat ini.

Baca Juga:Keaslian Bangunan Sejarah Masjid Merah Panjunan Patut DijagaDewan Syuro PKB Tanggapi Sekjen DPC Dilaporkan

Selanjutnya, Pimpinan atau Penanggung Jawab RCTV, turut memberikan sekilas informasi tentang RCTV di Gedung Kaliandra. Baik dari segi pemberitaan dan juga sejumlah program yang di tayangkan di RCTV.

Salah satu guru MAN 1 Kota Cirebon menyampaikan, melalui kunjungan industri ini. Para pelajar bisa melihat langsung dan mempelajari mengenai jurnalistik dan media televisi.

Dalam kesempatan kunjungan ke RCTV, para pelajar diajak meninjau langsung beberapa fasilitas ruang redaksi untuk pengolahan berita. Hingga studio yang digunakan untuk beberapa program acara.

0 Komentar