Murah! Cuma 100 Ribuan! Yuk Beralih ke TV Digital dengan Set Top Box

Murah! Cuma 100 Ribuan! Yuk Beralih ke TV Digital dengan Set Top Box
Rekomendasi STB 100 ribuan/ foto: ternate.hallo.id
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Yuk beralih ke TV Digital dengan Set Top Box Murah 100 ribuan.

Berbagai biaya kini dikenakan untuk STB, atau set-top box. Agar masyarakat Indonesia yang masih menggunakan TV analog dapat merasakan transmisi TV digital, STB merupakan salah satu gadget yang sangat dibutuhkan.

Oleh karena itu, konsumen harus mengetahui daftar harga STB yang terjangkau.

Baca Juga:Kecil-kecil Muat Banyak! 3 Rekomendasi Mobil Keluarga Ukuran Kecil, Murah & Nyaman BangettMobil Mini Cooper Buatan Mana ya? Cek Juga Kelebihan dan Kekurangannya

Harga STB mulai dari Rp100 ribuan Pengguna yang masih menonton televisi analog harus membeli STB jika tidak mendapat gratis dari pemerintah.

Berikut daftar harga Set Top Box murah Rp 100 ribuan yang dihimpun dari berbagai sumber.

  • Erza Genesis: Rp 158.000
  • Evercoss Megabox: Rp 150.000
  • Matrix Apple HD: Rp 129.000
  • Tanaka Sakura T-21: Rp 120.000
  • Top Box Noise: Rp 110.000
  • Advan DVB-10KK harga Rp 160.000
  • Aldo STB 03 harga Rp 170.000
  • CBM SEI130LN harga Rp 150.000
  • Goldstat Revo harga Rp 160.000
  • Luby Digitant harga Rp 160.000

Karena Kominfo sudah resmi menghentikan transmisi TV analog per 2 November 2022, maka penggunaan STB menjadi krusial. Namun, pemerintah menawarkan STB gratis kepada pelanggan yang tidak mampu membelinya.

Karena gadget ini khusus di berikan kepada masyarakat miskin, tidak semua masyarakat Indonesia berhak meminta STB gratis dari pemerintah.

Berikut cara mengetahui apakah pengguna telah mengajukan aplikasi untuk menerima STB gratis dari pemerintah:

  • Kunjungi laman https://cekbantuanstb.kominfo.go.id/
  • Masukkan NIK dan kode captcha pada kolom yang tersedia.
  • Klik Pencarian.
  • Jika terdaftar sebagai penerima bantuan, pengguna dapat menghubungi Call Center 159 atau datang langsung ke lokasi Posko Respons Cepat Penanganan STB. Untuk mendapatkannya, pengguna harus membawa KTP dan KK asli.

Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kementerian Sosial mencantumkan nama dan alamat penerima STB gratis sebagai anggota masyarakat miskin.

Pengguna juga harus di konfirmasi dengan menggunakan informasi dari Penargetan Percepatan Penanggulangan Kemiskinan Ekstrim (P3KE) Kementerian Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, serta oleh pemerintah kabupaten dan kota setempat, yang juga harus mengkonfirmasi dan memvalidasi data.

Pengguna yang masih menggunakan TV analog masih bisa menikmati siaran televisi dengan mengetahui daftar harga STB yang terjangkau.

Itulah, informasi mengenai daftar harga Set Top Box murah Rp 100 ribuan.***

0 Komentar