Gerbang Selatan SDN 3 Pabuaran Lama Tak Dipakai

0 Komentar

Kuwu Desa Pabuaran Lor, Hery Castari angkat bicara soal pembongkaran gerbang sebelah selatan SD Negeri 3 Pabuaran dan dijadikan bangunan permanen, Senin siang. Kuwu mengakui jika pintu gerbang itu lama tak dipakai dan kerap dijadikan lokasi untuk hal-hal negatif.

Kuwu Desa Pabuaran Lor Kecamatan Pabuaran Kabupaten Cirebon, Heri Castari angkat bicara soal tanggapan pihak sekolah dan masyarakat yang menyayangkan pembongkaran gerbang sekolah dan dibangun sebuah took. Kuwu mengatakan, gerbang SDN 3 Pabuaran Wetan yang menghadap ke selatan menuju Jalan Raya Pabuaran Ciledug memang sudah lama tidak difungsikan dan digembok.

Pada saat sekolah melakukan renovasi beberapa tahun lalu, pintu gerbang sudah dibangunkan bagian belakang sekolah yang menghadap ke utara. Alasan pihak sekolah karena demi keamanan siswa-siswinya agar tidak langsung menghadap jalan raya.

Baca Juga:Berwisata Agro Petik Melon LauzuardiPetani Desa Gagasari Gelar Sedekah Bumi 

Kondisi pintu gerbang yang sudah lama tidak difungsikan, akhirnya disalah gunakan oknum masyarakat untuk melakukan hal maksiat seperti minum-minuman keras di lokasi sekolah tersebut. Maka pihaknya bersama BPD melakukan musyawarah untuk mengantisipasi kerawanan kemaksiatan di sekolah, dengan menutup pintu tersebut dan dibangun sebuah toko karena berdiri di atas tanah titisara milik Pabuaran Lor.

Sementara, kuwu menjamin, jika pihak sekolah ingin mengaktifkan kembali pintu gerbang sebelah selatan, ia siap membongkar bangunan itu, selama pintu gerbang tersebut kembali berfungsi seperti sedia kala.

0 Komentar