PPS Pilwu 2023 Desa Kedungjaya Resmi Dilantik

0 Komentar

Badan Permusyawaratan Desa Kedungjaya Kabupaten Cirebon, melantik sembilan orang anggota panitia pemungutan suara pilwu. BPD klaim tegak lurus dalam melaksanakan tahapan pemilihan kuwu.

Badan Permusyawaratan Desa Kedungjaya Kecamatan Kedawung Kabupaten Cirebon, melantik sembilan orang anggota panitia pemungutan suara untuk pemilihan kuwu serentak 2023. Sembilan anggota PPS ini dilantik setelah melalui proses seleksi yang dilakukan sebelumnya.

Dalam pelantikan panitia pemungutan suara di Desa Kedungjaya ini, Camat beserta unsur Muspika turut hadir di tengah-tengah prosesi pelantikan. Usai resmi dilantik, PPS diminta untuk langsung bekerja keras dalam melaksanakan tahapan pilwu.

Baca Juga:PPS Diminta Tingkatkan Partisipasi Masyarakat Dalam PilwuPemcam Kedawung Akan Prioritaskan Peningkatan Jalan 

Menurut Ketua BPD Kedungjaya, pilwu 2023 ini berbeda dibandingkan tahun sebelumnya, jangka waktu persiapan yang lebih pendek, mengharuskan PPS untuk bekerja efisien dalam mempersiapkan hingga penyelenggaraan pemilihan kuwu serentak 2023.

Sementara, menurut Camat Kedawung Sund Dewi, di 2023 ini ada dua desa yang akan menyelenggarakan pemilihan kuwu yakni Desa Kedungjaya dan Kedungdawa. Camat juga berharap penyelenggaraan pemilihan kuwu bisa berjalan lancar, kondusif, dan jujur.

Dilain sisi, Pemerintah Kecamatan Kedawung juga menekankan agar panitia pemungutan suara pilwu bisa independen dalam setiap proses tahapan. Agar pemilihan kuwu di Kecamatan Kedawung bisa berlangsung kondusif dan masyarakat bisa memilih pemimpin desanya dalam pesta demokrasi di tingkat desa. 

0 Komentar