Karbohidrat yang Bagus Selain Nasi : Inilah Manfaat Konsumsi Kentang saat Sahur – Bagus untuk Kesehatan

Manfaat Konsumsi Kentang saat Sahur
Manfaat Konsumsi Kentang saat Sahur (Youtube : Kunci Sehat)
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Bagi kalian yang akan menjalankan ibadah puasa. Sebagai pengganti nasi, kentang bagus loh untuk dikonsumsi. Ini dia Manfaat Konsumsi Kentang saat Sahur.

Satu buah kentang setidaknya mengandung nutrisi berikut: karbohidrat, lemak, serat, protein, kalsium, zat besi, magnesium, fosfor, vitamin B6 dan C, kalium, folat, kolin, dan seng. Nilai gizi dari seluruh makanan ini ternyata bisa memberikan manfaat bagi tubuh sehingga cukup kuat untuk bertahan hingga akhir puasa. Lalu apa saja manfaat makan kentang? Simak ulasannya di bawah ini!

Tubuh Lebih Sehat

Manfaat kentang yang pertama adalah untuk menjaga kesehatan tubuh karena makanan ini kaya akan antioksidan. Antioksidan dalam kentang mencegah radikal bebas yang dapat merusak sel-sel tubuh. Penumpukan radikal bebas dalam tubuh diyakini menjadi salah satu faktor penyebab penyakit kronis. Dikatakan meningkatkan risiko penyakit seperti diabetes, kanker, dan masalah jantung.

Baca Juga:Moms Sudah Tahu Belum? Ini Dia Manfaat Brokoli bagi Kesehatan AnakSudahkah Kamu Tahu? Betapa Hebatnya Manfaat Sawi Putih untuk Kesehatan

Menjaga Kadar Gula Darah

Manfaat kentang lainnya adalah membantu mengontrol gula darah. Artinya, jenis makanan kaya karbohidrat ini cocok dikonsumsi oleh penderita diabetes. Kentang mengandung banyak pati resisten yang tidak dapat diserap sepenuhnya oleh tubuh. Ketika pati ini dikonsumsi dan masuk ke dalam tubuh, maka menjadi sumber makanan bagi bakteri baik di usus. Kandungan pati resisten pada kentang dapat membuat insulin, yaitu hormon pengatur gula darah, bekerja lebih maksimal.

Melancarkan Pencernaan

Mengonsumsi kentang saat sahur juga bermanfaat untuk kesehatan pencernaan. Faktanya, kandungan pati yang konstan pada makanan ini tidak hanya mampu menjaga gula darah, tapi juga memperbaiki sistem pencernaan. Saat pati resisten memasuki usus, bakteri baik memakannya, yang kemudian diubah menjadi asam lemak rantai pendek.

Asam lemak rantai pendek memiliki banyak manfaat kesehatan, termasuk mengurangi risiko peradangan usus besar dan memperkuat pertahanan usus besar serta risiko kanker usus besar. Jadi, masih ragu untuk menambahkan kentang ke dalam menu sahur keluarga di rumah?

Tekanan Darah Normal 

Selain kadar gula, mengonsumsi kentang juga membantu mengontrol tekanan darah. Hal ini disebabkan kandungan potasium yang tinggi pada kentang. Kalium membantu menurunkan tekanan darah dengan merangsang pembuluh darah melebar. Komponen kentang lainnya yaitu kalsium dan magnesium juga berperan penting dalam menjaga tekanan darah tetap normal.

0 Komentar