Mobil Nyalip Hantam Pemotor

Mobil Nyalip Hantam Pemotor
0 Komentar

Hati-hati saat berkendara. Di Kuningan, sebuah kendaraan jenis minibus kehilangan kendali dan terbalik, diduga dalam kondisi menyalip hingga terlibat tabrakan dengan sepeda motor dan satu mobil lainnya dari arah berlawanan.

Kecelakaan ini terekam kamera CCTV pada Jumat, 1 Maret 2024. Kasat Lantas Polres Kuningan, AKP Sigit Suhartanto, melalui Kanit Gakkum Polres Kuningan, IPTU Sri Martini, menjelaskan bahwa kecelakaan terjadi pada pagi hari sekitar pukul 07.40 WIB di Jalan Raya Kelurahan Winduhaji, Kecamatan Kuningan.

Dari rekaman CCTV terlihat sebuah minibus Toyota Avanza bermopol E-1882-BI melaju dari arah Garawangi menuju Kuningan. Di lokasi kejadian, mobil tersebut tampak menyalip, dan tiba-tiba pengemudi mobil kehilangan kendali saat kendaraannya berada di badan jalan sebelah kanan.

Baca Juga:Pedestrian Jalan Fatahillah Weru Dikuasai Pedagang Kaki LimaPetani Bergejolak Akibat Kuota Pupuk Bersubsidi Dibatasi

Dari arah berlawanan, terlihat seorang pengendara sepeda motor bernopol E-2901-ZG melaju dengan satu penumpang, diikuti oleh mobil Toyota Kijang bernopol E-1178-AS yang melaju di belakang sepeda motor. Tabrakan antara mobil Avanza dengan motor dan Kijang terjadi, dan mobil berwarna silver ini pun terbalik tepat di tengah jalan.

Warga sekitar sigap memberikan pertolongan kepada para korban. Akibat kejadian tersebut, pengemudi sepeda motor mengalami luka lecet di kedua kaki, luka robek di bagian tangan dan dahi, serta mengalami memar. Luka dan memar juga dialami oleh penumpang sepeda motor. Sementara itu, pengemudi mobil Avanza berinisial J, 41 tahun, warga Kecamatan Ciawigebang, mengalami sakit di leher dan lecet di bagian bibir. Ketiga korban dibawa ke RSUD 45 untuk perawatan.

Adapun pengemudi Toyota Kijang tidak mengalami luka. Kejadian ini dalam penanganan Unit Gakkum Satlantas Polres Kuningan.

0 Komentar