Pemda Diminta Untuk Dorong Optimalkan Pemanfaatan Kartu Kredit Indonesia – Video

Pemda Diminta Untuk Dorong Optimalkan Pemanfaatan Kartu Kredit Indonesia
0 Komentar

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Cirebon mendorong pemerintah daerah di wilayah Tiga Cirebon untuk mengoptimalkan pemanfaatan Kartu Kredit Indonesia atau KKI, terutama untuk proses belanja barang dan jasa. KKI diyakini dapat mempercepat implementasi elektronifikasi transaksi bagi pemerintah daerah.

Pemanfaatan KKI dianggap penting untuk perluasan digitalisasi keuangan daerah, serta mempercepat implementasi elektronifikasi transaksi pemerintah daerah. Hal tersebut membuat Kantor Perwakilan Bank Indonesia Cirebon mendorong pemerintah daerah Kota-Kabupaten di Ciayumajakuning untuk mengoptimalkan pemanfaatan KKI untuk proses belanja barang dan jasa.

Kepala KPW BI Cirebon, Anton Pitono, menjelaskan bahwa transaksi non-tunai dengan KKI saat ini masih dalam bentuk QRIS, dan akan diterbitkan dalam bentuk fisik. Rencananya, pada tahun ini, akan diterbitkan KKI dalam bentuk fisik yang didistribusikan oleh perbankan, khususnya Bank BJB.

Baca Juga:Pihak CSB Jamin Santunan Untuk Keluarga 4 Korban Meninggal – VideoJalan Poros Di Desa Astapada Rusak & Tergenang Air – Video

Saat ini, proses KKI berupa akan melakukan penandatanganan perjanjian kerjasama, dan regulasi berupa peraturan daerah, agar ke depan dapat memiliki komitmen kuat dari pemerintah daerah.

0 Komentar