Kebakaran Kapal di Pelabuhan Jongor Tegal Meluas

0 Komentar

Kebakaran kapal nelayan di Pelabuhan Jongor Kota Tegal, meluas, Rabu siang. Bahkan, kebakaran menyebabkan pemukiman warga setempat, terancam.

Kebakaran puluhan kapal nelayan di Pelabuhan Jongor Kota Tegal, meluas. Kebakaran yang terjadi sejak Senin malam lalu, hingga saat ini belum padam. Bahkan, hari ini ada sembilan kapal lainnya yang ikut terbakar.

Termasuk kebakaran kapal menyebabkan sebuah rumah toko yang dekat dengan pelabuhan ikut hangus terbakar. Kebakaran juga mengancam pemukiman warga, hingga membuat warga banyak yang panik dan mengevakuasi barang – barang yang ada didalam rumah.

Baca Juga:Pangdam III Siliwangi Kunjungi Kediaman Aryanto Misel 2 Geng Konten Team Pemuda Ogah Mundur Diamankan Polsek Kesambi

Seorang pemilik kapal nelayan Kota Tegal, Tambari, menyebut, harusnya retribusi kapal diserahkan kepada pemerintah daerah. Kenyataannya, retribusi kepada kementerian, layanan yang diberikan kepada kapal nelayan tidak sesuai. Salah satunya, sarana dan prasarana yang ada di pelabuhan Kota Tegal, tidak segera diperbaiki.

Para pemilik kapal , menurut Tambari, menambahkan, bahwa kondisi Pelabuhan Jongor Kota Tegal, sudah tidak layak, sehingga jika terjadi kebakaran, merembet ke puluhan kapal lainnya. Menurutnya, kementerian harus segera melakukan perbaikan pelabuhan yang layak dan representatif

0 Komentar