5 Tempat Wisata Semarang Paling Instagramable , Cocok Buat Spot Foto.

Foto; wikipedia.com/kota lama semarang.
Foto; wikipedia.com/kota lama semarang.
0 Komentar

RADARCIREBON.TV-5 Tempat Wisata Semarang Paling Instagramable, Cocok Buat Spot Foto.

Tempat wisata di Semarang memang sangatlah banyak, maka tak jarang Semarang menjadi tujuan destinasi wisata bagi kebanyakan orang.

Kota yang di sebut dengan kota lumpia ini dapat menarik wisawata luar maupun dalam dengan keindahan yang disuguhkan.

Baca Juga:Menakjubkan 5 Tempat Yang Wajib di Kunjungi di SemarangBakso Tetelan Terenak Yang Ada di Cilacap, No 5 Bikin Kenyang.

Utamanya zaman sekarang, salah satu fungsi adanya media sosial sebagai wadah untuk dapat mengungkapkan ekspresi dari seseorang.

Sepertinya semua orang pasti mempunyai instagram, maka dari itu karena pesatnya perkembangan teknologi yang ada membuat istilah baru yaitu instagramable.

Makna dari kata instagramable adalah gabungan dari kata bahasa inggris instagram dan able, di mana instagram adalah sebuah platform media sosial untuk berbagi foto sendiri dan able artinya layak.

Maka arti dari instagramable adalah suatu hal yang layak untuk di upload.

Karena di Semarang banyak obyek wisata yang dapat di kunjungi, berikut destinasi wisata yang instagramable untuk kalian kunjungi:

Semarang Art Galery

Tempat ini sangat cocok untuk orang-orang yang menyukai seni, namun jangan khawatir bagi kalian yang tidak menyukai seni di sini juga dapat kalian kunjungi untuk sekedar bersua foto.

Karena tempat ini di penuhi oleh beberapa seni-seni yang indah, maka sangat cocok untuk berfoto dan di post di instagram kalian.

Baca Juga:Wow Berikut Daftar Paket Wisata Tasikmalaya Agency Tour Murah5 Rekomendasi Penginapan Murah di Tasikmalaya

Kota Lama Semarang

Jika Jakarta memiliki Kota Tua, maka semarang memiliki kota Lama.

Di mana lokasi ini sangat instagramable untuk kalian kunjungi, karena di sini merupakan kota yang bersejarah dan ada beberapa bangunan-bangunan yang cocok untuk tempat berfoto ria.

Dulunya menjadi pusat perdagangan pada abad 19-20, kota ini terkenal dengan gedung tua bergaya eropa yang unik dan masih tetap di pertahankan sampai saat ini.

Pagoda Avalokitesvara

Pagoda ini merupakan pagoda tertinggi yang ada di Indonesia, tingginya mencapai 45 meter.

Karena di Semarang sebagian penduduknya juga beragama hindu, maka di sana tidak heran jika banyak tempat ibadah selain masjid.

Semarang termasuk tinggi rasa toleransinya, karena di sana bukan hanya agama islam saja, melainkan ada agama budha, konghuchu.

Maka di sana sangat kental campuran budayanya.

Pagoda ini sangat indah, bahkan saat mala sekalipun.

Tidak heran vihara ini menjadi tempat wisata di semarang yang wajib anda kunjungi.

Rawa Pening

Obyek wisata ini merupakan obyek yang bersejarah juga, apakah kalian ingat legenda rawa pening? betul legenda ini sangat terkenal.

Selain bersejarah rawa ini juga sangat instagramable untuk kalian yang suka bersua foto.

hanya membutuhkan waktu sekitar 15 menit dari Museum Ambarawa, kalian dapat menaiki prahu untuk dapat menyebrangi ke tengah rawa.

Kebun Teh Gunung Unggaran

Tempat yang satu ini sangat cocok untuk wisata menghilangkan penat, karena kalian akan di suguhkan dataran tinggi yang sejuk dan menyegarkan.

Jangan lupa di dataran ini juga bagus untuk kalian bersua fot bersama orang-orang tercinta.

0 Komentar