Rekomendasi Tempat Wisata Murah di Semarang yang Hits Bingits

Rekomendasi Tempat Wisata Murah di Semarang yang Hits Bingits
Pagoda Avalokitesvara (foto : visitjawatengah.jatengprov.go.id/id)
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Semarang menawarkan banyak tempat wisata yang dapat di kunjungi selama liburan maupun libur akhir tahun dan tahun baru. Ada berbagai macam tempat wisata seperti alam, sejarah, taman hiburan, budaya, dan lain-lain. Terdapat juga tempat wisata murah di Semarang.

Jika ingin jalan – jalan atau healing, tidak perlu mengeluarkan budget yang besar. Di kota Semarang juga terdapat wisata yang murah dan terjangkau tapi tetap seru untuk di kunjungi.

Dalam artikel ini akan memberikan beberapa rekomendasi wisata murah di Semarang yang boleh kamu coba kunjungi.

Baca Juga:Low Budget Tapi Mau Staycation di Hotel? Nih, Rekomendasi Hotel Murah di Semarang, Check In Sekarang!!Kuy Rasain Serunya Jalan-Jalan di Pecinan Semarang yang Seru dan Asik! Bisa Hunting Foto dan Kulineran Juga Loh!

Rekomendasi Tempat Wisata Murah di Semarang

  1. Lawang Sewu

Lawang Sewu Semarang (foto : heritage.kai.id/)

Lawang Sewu merupakan salah satu ikon Kota Semarang. Didirikan pada tahun 1904, bangunan bersejarah dengan gaya arsitektur Belanda ini sudah berusia lebih dari satu abad. Selain itu, bangunan ini juga pernah dijadikan sebagai markas besar Perusahaan Kereta Api Hindia Belanda.

Setelah merdeka, bangunan ini kemudian dijadikan kantor Djawatan Kereta Api RI dan saat ini dikelola oleh PT KAI. Saat ini, Lawang Sewu telah berubah menjadi sebuah tempat wisata sejarah setelah waktu berlalu. Sejak tahun 2005, Lawang Sewu dimanfaatkan sebagai destinasi pariwisata yang menarik minat pengunjung dengan antusiasme yang tinggi.

Tiket masuknya pun cukup murah yakni Rp10 ribu saja.

2. Pagoda Avalokitesvara

Pagoda Avalokitesvara (foto : visitjawatengah.jatengprov.go.id/id)

Lokasi wisata murah selanjutnyayaknii Pagoda Avalokitesvara. Tempat  ini tidak perlu membayar tiket masuk alias gratis. Pagoda Avalokitesvara mempunyai Pagoda yang memiliki ketinggian 45 meter dan terdiri dari tujuh tingkat.

Desain bangunannya di dominasi warna kuning dan merah khas Tionghoa. Anda bisa mengunjunginya di Jalan Perintis Kemerdekaan, Pundakpayung, Banyumanik, Semarang.

3. Museum Ronggowarsito

Terletak di sekitar undaran Kalibanteng, Semarang, Museum Ronggowarsito ialah salah satu destinasi rekreasi dan juga pembelajaran yang terjangkau. Biaya masuknya cukup Rp4 ribu untuk orang dewasa dan Rp2 ribu untuk anak-anak.Pada kompleks museum ini, terdapat empat gedung yang tiap-tiapnya memamerkan koleksi sejarah yang berlainan. Kamu dapat mengajak anak kecil ke sini untuk berlibur sambil mengenal sejarah.

4. Simpang Lima

Simpang Lima Semarang (foto : /hotelpantes.com)

Tempat wisata murah di Semarang selanjutnya yaitu Simpang Lima. Pengunjung yang datang tidak akan di kenakan tariff saat berkeliling di tempat ini. Pengunjung bisa mencicipi beragam kuliner di area Simpang Lima. Mulai dari opor ayam, mi ayam, nila bakar, nasi goreng seafood dan masih banyak lagi.

Baca Juga:Sejarah Hingga Daya Tarik Lawang Sewu SemarangIni Dia Rekomendasi Bakso Urat Enak di Bandung Jawa Barat, Nikmatnya Bikin Ngilerr!!

Demikianlah rekomendasi tempat wisata murah di Semarang yang bisa kamu kunjungi bersama keluarga maupun orang terdekat. Semoga bermanfaat.

0 Komentar