Cek Harga Sepeda Motor Terbaru dari Yamaha dengan Fitur Menawan

Cek Harga Sepeda Motor Terbaru dari Yamaha dengan Fitur Menawan
grand filano (YouTube Yamaha)
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Banyaknya merek kendaraan roda dua yang beredar di pasaran otomotif, mungkin akan membuatmu bingung untuk memilih. Apalagi, spesifikasi dan harga sepeda motor yang di banderol pun beragam.

Ada yang menawarkan harga murah namun spesifikasinya kurang gahar, namun ada pula yang menawarkan harga tinggi namun spesifikasinya mumpuni.

Pasaran motor ada juga yang menawarkan dalam kelas matic, motor bebek, motor sport dan masih banyak lagi.

Baca Juga:Uhuy , Ada Deretan HP Nokia Termurah Hingga TermahalHP Nokia Android C22, Bisa Tahan 3 Hari di Banderol Harga 1 Jutaan

Salah satu motor yang sedang hype yaitu Yamaha, menawarkan motor dalam kategori skutik atau skuter matic yang baru saja di rilis pada Januari lalu.

Untuk mengetahui lebih lanjut mengenai motor Yamaha terbaru ini, berikut penjelasan selengkapnya.

Motor Yamaha Terbaru

Apakah ada yang bisa menebak, berapa harga sepeda motor tersebut? Sedikit kata kunci, motor tersebut di banderol dengan harga di atas 25 juta.

Namun, dengan harga segitu, fitur apa saja yang akan di dapatkan?

Skutik bernama Yamaha Grand Filano Hybrid-Connected ini mempunyai mesin Blue Core 125cc yang juga di kombinasi dengan teknologi Hybrid.

Penyematan fitur Electric Power Assist Start, berfungsi untuk membantu pengendara saat melewati tanjakan.

Pengendara juga akan di mudahkan dengan adanya fitur pencahayaan berupa Diamond Shaped LED Headlight, Unique LED Position Light, Front and Rear LED Turn Signals, LED Tailight dan LED pada bagasi.

Baca Juga:Gemes! HP Jadul Nokia Pisang Bisa WhatsApp, Harganya Juga MurahBingung Cari Laptop Gaming Terbaik? Lihat di Sini, Siapa Tahu Pengen

Bagasi yang tersemat pada Yamaha Grand Filano pun cukup besar yaitu mencapai 27L sehingga cukup untuk menampung barang bawaanmu di motor ini.

Lalu, ada fitur CCU atau Communication Control Unit yang berfungsi untuk menampilkan notifikasi.

Kemudian, ada fitur Electric Power Socket sambil di simpan dalam Spacious Front Pocket yang memudahkan pengendara dalam mengisi daya ponselnya selama berkendara.

Ada juga, fitur Smart Key System dengan Answer Back System agar kamu bisa mudah menemukan di mana motormu berada.

Sampai sini, kira-kira sudah bisa menebak berapa harga sepeda motor ini? Untuk varian NEO, Yamaha Grand Filano di banderol dengan harga Rp27 juta sementara untuk varian LUX di banderol dengan harga Rp27,5 juta.

0 Komentar