Festival Kesenian Burok Kecamatan Babakan

0 Komentar

Festival kesenian burok digelar Desa Sumber Kidul Kecamatan Babakan Kabupaten Cirebon, Minggu siang. Kegiatan yang diikuti 10 group dari berbagai desa di Kecamatan Babakan itu, untuk melestarikan sekaligus mengingatkan pada masyarakat asal muasal kesenian burok itu.

Kabupaten Cirebon ini kaya akan seni budaya, salah satunya seni burok yang diselenggarakan di Desa Sumber Kidul Kecamatan Babakan Kabupaten Cirebon, Minggu siang. Dalam kegiatan festival kesenian burok itu, Desa Sumberkidul menurunkan 4 kelompok. Sementara 6 kelompok lainnya berasal dari desa sekitar.

Kuwu Desa Sumber Kidul, Wargono mengatakan, kesenian burok di wilayahnya merupakan kesenian yang sudah lama terbentuk dan berjalan bahkan sebelum dirinya lahir. Saat ini di Desa Sumber Kidul ada sekitar 6 grup kesenian burok. Dengan digelarnya festival seni budaya burok ini bisa mendongkrak dan mengenalkan nama kesenian burok yang ada di Kecamatan Babakan untuk diperkenalkan kepada masyarakat.

Baca Juga:Balita Gizi Buruk Kondisinya MemprihatinkanWarga Terbiasa Membuang Sampah Di Kebun

Sementara, Ketua Komisi 4 DPRD Kabupaten Cirebon, Aan yang hadir pada kesempatan itu mengaku, mengantisipasi kesenian burok diklim oleh daerah lain, Pemerintah Daerah Kabupaten Cirebon bahkan bulan depan akan menggelar rapat koordinasi untuk mengajukan hak paten bahwa lesenian burok merupkan kesenian asli milik Kabupaten Cirebon.

Kesenian burok secepatnya harus dipatenkan agar kesenian burok tidak diklaim oleh daerah lain. Kajian mengajukan ke Hak Atas Kekayaan Intelektual (HAKI) untuk mematenkan kesenian burok akan dilakukan dalam waktu dekat.

0 Komentar