Auto Jadi Kesayangan Mertua Kalau Kamu Beliin Mobil City Car Daihatsu! Ini 3 Pilihan Terbaiknya

Daihatsu Ayla/daihatsu.co.id
Daihatsu Ayla/daihatsu.co.id
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Memilah milih mobil city car masa kini memanglah suatu hal yang susah-susah gampang.

Apalagi saat melihat beragam macam body yang terlihat mulus dan elegan, pasti akan membuatmu bingung untuk memilihnya.

Oleh karena itu, artikel ini akan merekomendasikanmu mobil city car Daihatsu terbaik di tahun 2023 ini guys.

Baca Juga:Bangun Usaha Semakin Mudah Dengan Pinjaman KUR BRI, Cek Syarat Pengajuan dan Tabel Angsurannya di Sini!Mau Cantik Alami? Jangan Pakai Air 7 Sumur Gengs! Pakai Air Mawar Dari Viva Aja, di Jamin Bangun Tidur Langsung Auto Glowing

Tentunya mobil city car Daihatsu ini juga memiliki spesifikasi yang menawan juga fitur-fitur yang begitu canggih.

Kamu akan terlihat semakin berdamage saat membawa mobil ini mejeng di hadapan kawan-kawanmu nih guys.

Tentunya kamu juga akan percaya diri saat membawa mobil city car Daihatsu ini di jalanan umum. Bagaimana, apakah kamu tertarik guys?

Jika kamu tertarik untuk membelinya dan penasaran dengan informasi selanjutnya, kamu bisa lihat ulasannya di bawah ini.

3 Pilihan Terbaik Mobil City Car Daihatsu

1. Daihatsu Ayla

Daihatsu Ayla/daihatsu.co.id

Rekomendasi tipe city car terbaik yang pertama adalah Daihatsu Ayla. Seperti di ketahui, Daihatsu merupakan produsen mobil yang selalu memahami kebutuhan mobil Indonesia. Dengan Daihatsu Ayla, masyarakat dapat menikmati city car dengan desain modern, fitur canggih, dan harga terjangkau.

Mobil ini di lengkapi lampu LED daytime running dan mesin 1000-1200cc. Selain itu, Daihatsu Ayla mampu menghasilkan tenaga 64 hingga 88 hp dengan torsi 86 Nm hingga 108 Nm. Demi keselamatan, mobil ini di lengkapi dengan dua SRS airbag. Harganya sendiri bisa di bilang murah karena mobil ini di jual di kisaran harga Rp 102-Rp 160 jutaan. Untuk Daihatsu Ayla bekas 2013–2019 di jual antara Rp 50- Rp 85 juta. 

2. Daihatsu Sirion

Daihatsu Sirion/daihatsu.co.id

Baca Juga:Tampilan Keren dan Bisa Ngebut, Ini Dia 3 Mobil Roda 3 Terbaik yang Cocok Buat Kamu Pakai Bepergian Sendirian!Cap Cip Cup Kembang Kuncup, Nih Ada 4 Pilihan Mobil City Car Terbaik 2022! Jangan Sampai Kamu Salah Pilih Guys

Jika Anda sedang mencari city car terbaik dengan desain yang stylish, Daihatsu Sirion adalah pilihan yang tepat. Mobil ini memiliki kabin yang lega dan luas, sehingga bisa di jadikan sebagai mobil keluarga untuk berkendara sehari-hari. Selain itu, mobil ini memiliki banyak keistimewaan, di antaranya yaitu :

  • Fitur hemat bahan bakar sehingga dapat menempuh jarak 21,1 kilometer untuk setiap penggunaan 1 liter bahan bakar.
  • LED pada lampu utama.
  • Touchscreen head unit dan dapat di sambungkan dengan smartphone.
  • Fitur pengaturan ketinggian pada lampu.
  • Auto headlamp on.
  • Pada bagian dashboard sudah di lengkapi dengan fitur central lock button.
  • Follow me home.
  • Fitur pengaturan jok pengemudi secara manual.
  • Fitur ABS.
  • Empat airbag yang bisa tersebar dari samping dan depan kabin, dan sebagainya.

3. Daihatsu Copen

Daihatsu Copen/daihatsu.co.id

Jika Anda ingin mencari city car terbaik dengan desain mirip supercar, Daihatsu Copen adalah pilihan yang tepat. Mobil ini memiliki atap yang bisa di buka tutup sehingga menambah kesan mewah. Selain itu, mobil ini di bekali mesin 650cc 3 silinder DOHC turbocharged. Hanya di Indonesia, Daihatsu Copen di jual Rp 300-400 jutaan tergantung tahun rilisnya. 

 

0 Komentar