Indahnya Wisata Tegal Jarong Dengan Pemandangan Waduk Jatigede Sumedang

Tegal Jarong, wisata di Waduk Jatigede Sumedang
Tegal Jarong, wisata di Waduk Jatigede Sumedang
0 Komentar

Tegal Jarong, wisata di Waduk Jatigede Sumedang
Indahnya Wisata Tegal Jarong Dengan Pemandangan Waduk Jatigede Sumedang

RADARCIREBON.TV – Wisata Tegal Jarong merupakan salah satu destinasi wisata alam yang berada di Desa Cijeungjing, Kecamatan Jatigede, Kabupaten Sumedang, Provinsi Jawa Barat. Wisata Tegal Jarong memiliki keunggulan yakni memiliki latar belakang indahnya Waduk Jatigede.

Tegal Jarong awalnya merupakan nama sebuah dusun yang ada di Desa Cijeungjing yang jika secara harfiah memiliki arti tegalan tanaman jarong. Di wisata Tegal Jarong ini memiliki panorama alam Waduk Jatigede yang bisa dilihat dari atas wisata ini.

Destinasi wisata Tegal Jarong ini menyuguhkan pemandangan panorama alam yang indah. Yakni hamparan air Waduk Jatigede dan ada juga beberapa spot menarik lainnya.

Baca Juga:Pesona Wisata Air Bendungan Waduk Jatigede Yang Indah, Yuk Berkunjung!Rekomendasi Objek Wisata di Sekitaran Waduk Jatigede, Ada Kampung Warna-Warni?

Destinasi wisata Tegal Jarong dibangun sejak tahun 2016 dan sampai saat ini, Wisata Tegal Jarong semakin ramai dikunjungi dari berbagai daerah wisatawan.

Menariknya, di Tegal Jarong ini terdapat penyewaan perahu yang akan mengantar para wisatawan untuk menyeberang atau berkeliling di sekitaran Waduk Jatigede.

Selain itu, di Tegal Jarong ini juga ada tempat bermain anak anak seperti perosotan, jungkat jungkit, mangkuk putar, dan ayunan. Wisata Tegal Jarong ini sangat cocok untuk wisata bersama keluarga.

Selain itu, terdapat kandang edukasi ternak kelinci yang sangat cocok untuk anak-anak. Yang di mana di kandang edukasi ternak kelinci ini anak anak bisa bermain dan juga belajar mengenai hewan.

Tak hanya itu, di jejeran kios Tegal Jarong juga terdapat gallery yang menjual beragam makanan khas Jatigede. Juga produk oleh-oleh khas Jatigede untuk di bawa pulang sebagai buah tangan.

Dengan fasilitas dan keindahan yang ada di Wisata Waduk Jatigede, wisatawan hanya cukup membayar parkir saja. Yakni untuk motor sebesar Rp 5.000,- dan mobil sebesar Rp. 10.000,-.

Nah, itu adalah salah satu wisata yang ada di Waduk Jatigede Sumedang yakni wisata Tegal Jarong.

0 Komentar