Rekomendasi Motor Listrik Roda Tiga Terbaik & Termurah 2023

Rekomendasi Motor Listrik Roda Tiga Terbaik & Termurah 2023
sumber : mobil123.com
0 Komentar

RADARCIREBON.TV Tak cuma motor roda dua saja, ada juga motor bahkan sepeda roda tiga bertenaga listrik yang dijual di Indonesia. Harganya cukup terjangkau mulai dari Rp13 juta-an.

Semakin ke sini, kendaraan bertenaga listrik mulai bermunculan, mau itu mobil, motor atau sepeda.

Pabrikan-pabrikan otomotif sekarang ini mulai berlomba-lomba memperkenalkan produk-produk elektrifikasinya. Ada yang masih menunjukkan kendaraan konsep, ada juga yang cukup berani menjualnya, meski bisa dikatakan infrastruktur untuk kendaraan listrik di Indonesia belum cukup memadai.

Baca Juga:HEBOH! City Car Mini 250 CC Harganya Rp 20 Jutaan Setara Harga Sepeda Motor, Wajib Pinang GuysKini Hadir Hp OPPO RAM 8 GB Terbaik, Harga Terbaru di 2023

Selain jenama-jenama yang sudah mentereng, banyak juga nama-nama merek tidak familiar ikut bersaing di pasar kendaraan listrik. Beberapa di antaranya bahkan bukan merek yang terkenal akan produk otomotifnya, melainkan produk elektronik atau sepeda.

Keunggulan dari motor dan sepeda listrik roda tiga adalah kenyamanan dalam berkendara. Pengendara tidak perlu menurunkan kaki ketika sedang berhenti.

Saat ini dapat di temukan beberapa produk motor dan sepeda listrik roda tiga yang mengandalkan baterai sebagai sumber tenaganya. Bahkan, ada yang memiliki atap dan pintu layaknya mobil.

Kali ini memberikan daftar motor dan sepeda listrik roda tiga

Exotic Sierra

Exotic Sierra mengandalkan baterai kapasitas 48V20Ah yang memperdaya motor 800W. Dengan baterai dan motor tersebut, Sierra dapat menempuh jarak maksimal 55 km dan kecepatan tertinggi 30 km per jam.

Beban yang dapat di tanggung sepeda listrik keluaran Pacific Bike ini mencapai 180 kg.

Selain itu, terdapat fitur utama seperti Alarm Alert, Lock Motor, Find Vehicle, dan Keyless mode.

Selis Bromo

Baterai yang di gunakan pada Selis Bromo lithium 60V100Ah. Baterai tersebut menyuplai aliran listrik ke motor dinamo 1000W48V.

Baca Juga:Si Mungil yang Masih Mahal, Cek Harga Smart Car Bekas Fortwo di Sekitar JakartaAnda Masih Bingung Ingin Liburan Dimana? Ke Glamping Ciwidey Valley Resort Yang Punya Fasilitas Lengkap. Harga Murah!

Berkat baterai dan motor dinamo tersebut jarak tempuhnya mencapai 100 km dan kecepatan maksimum 40 km per jam.

Selis Bromo sendiri memiliki 4 pintu di samping, dan mampu mengangkut hingga 3 orang. Maksimum daya angkutnya mencapai 300 kg.

Harga off the road yang di sematkan pada bajaj listrik ini berkisar dari Rp50 juta hingga Rp68 juta, tergantung dengan penambahan AC dan SolarPanel.

Selis New Balis

Sementara daya angkut maksimalnya sama seperti Bromo yaitu 300 kg.

Untuk performanya, New Balis bisa mencapai kecepatan 45 km per jam dan jarak tempuh 50 km.

Performa yang lebih pendek ini di karenakan baterai yang di sematkan berupa Seal Lead Acid kapasitas 60V45Ah, dan dinamo berdaya 1500W.

Fitur-fitur yang ada pada New Balis di antaranya 2-speed shifter, forward & reverse switch, cabin fan, reverse sound, opsi kamera belakang, dan wiper depan.

0 Komentar