Anies Baswedan Sudah Kantongi Nama Cawapres

0 Komentar

Calon presiden Anies Baswedan, mengaku sudah mengantongi nama yang akan menjadi pendampingnya pada pemilu presiden mendatang. Capres yang diusung partai Nasdem ini akan mengumumkan sosok tersebut pada momen yang tepat.

Desakan Koalisi Perubahan untuk Persatuan atau KPP, agar Anies Baswedan segera mengumumkan siapa sosok calon wakil presiden yang akan mendampinginya dalam kontestasi pemilu presiden tahun 2024 mendatang, ditanggapi santai saat dirinya melakukan safari politik di Kabupaten Cirebon Senin malam.

Calon presiden yang diusung Nasdem ini menuturkan, hingga saat sekarang tidak ada informasi siginifikan mengenai hal tersebut, karena masih melihat perkembangan.

Baca Juga:Anies Baswedan Kagum Ekonomi Berbasis Kerakyakatan PT SBCRWagub Uu Dialog Budaya di Goa Sunyaragi, Bahas Potensi yang Hadir karena Kawasan Rebana

Namun demikian mantan Gubernur DKI Jakarta ini mengaku sudah mengantongi nama, dan akan mengumumkannya pada momen yang tepat.

Anies tidak membocorkan ciri-ciri sosok dari pendampingnya, meski dicecar sejumlah pertanyaan oleh awak media.

Sementara itu , nama Anies Baswedan dijadikan nama sebuah kampung di komplek Pabrik Surabraja, di Desa Kasugengan Kidul Kecamatan Depok Kabupaten Cirebon.

Ketua Komite Keluarga PT SBCR Abdul Qodir menuturkan, penamaan Anies di komplek pabriknya dikarena sosok Anies dianggap menginspirasi, dan selalu menjadi bahan setiap diskusi oleh karyawan dan manajemen.

Menurutnya, Anies merupakan sosok pemimpin yang bisa memberikan solusi hingga ke akarnya, dengan sering mengeluarkan gagasan yang membangun.

Kehadiran Anies dianggap sebagai kado terindah, dari pabrik yang sudah berdiri selama lebih dari 60 tahun ini.

Kehadiran Anies di Kabupaten Cirebon, diisi dengan dirinya berkeliling Pabrik Surabraja, kemudian berdialog bersama para relawan dan pendukungnya

0 Komentar