Bupati Respon Kerusakan Jalan Di Kaliwulu

0 Komentar

Bupati Cirebon akan memanggil Dinas PUTR terkait masifnya laporan jalan rusak di berbagai wilayah Kabupaten Cirebon.

Kerusakan jalan di Kabupaten Cirebon yang masif, langsung direspon oleh Bupati Cirebon dengan akan memanggil Dinas PUTR. Bupati berencana meminta Dinas PUTR untuk melakukan penanganan segera, terkait kondisi jalan yang banyak dikeluhkan.

Salah satu ruas jalan yang baru-baru ini mendapatkan sorotan, yakni jalan Kabupaten Cirebon di Desa Kaliwulu Kecamatan Plered. Pasalnya, kondisi jalan rusak parah dan berlumpur serta menyulitkan masyarakat untuk mengakses berbagai sektor.

Baca Juga: Masyarakat Getrakmoyan Protes Kerusakan Jalan

Baca Juga:Lintasan Jogging Track Desa Palimanan BaratCirebon Soundsport Competition 2023

Menurut Bupati, kondisi jalan rusak memberikan dampak terhadap terhambatnya mobilisasi perekonomian. Respon yang diberikan bupati juga diharapkan bisa menenangkan masyarakat , dan realisasi perbaikan akan dilakukan bertahap.

Sementara, Bupati Cirebon juga meminta masyarakat untuk bersabar, karena keterbatasan anggaran dan banyaknya program prioritas di Kabupaten Cirebon, memberikan dampak terhadap progres peningkatan kualitas infrastruktur jalan.

0 Komentar