Presiden Jokowi Hadiri Rapimnas Jaman Di Kota Cirebon

0 Komentar

Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, menghadiri rapat pimpinan nasional, jaringan kemandirian nasional, di Kota Cirebon, Selasa pagi. Pada kesempatan tersebut, jaman yang menjadi relawan pemenangan saat di pilgub hingga pilpres, diminta untuk “ojo kesusu” terkait politik 2024.

Rapat pimpinan nasional jaringan kemandirian nasional atau Jaman, dibuka langsung Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo di Ball Room Grage Hotel di Kota Cirebon, Selasa pagi. Jokowi yang hadir bersama ibu negara, Iriana Joko Widodo, memberikan pesan kepada jaman yang merupakan relawan pemenangannya dalam pilgub DKI hingga pilpres dua periode, agar tetap fokus berjuang demi kemandirian nasional dalam berbagai bidang.

Meski jaman sendiri sudah mendeklarasikan dukungannya terhadap Ganjar Pranowo, Jokowi meminta mereka “ojo kesusu” atau tergesa-gesa. Atraksi politik masih dilakukan partai-partai serta koalisi yang dimungkinkan berubah. Jokowi sejauh ini masih mengamati pergerakan elit partai yang masih berupaya mencari format koalisi hingga bacawapres yang belum jelas.

Baca Juga:Dies Natalis Ke 21 Tahun Institut MahardikaBangun Komitmen Bersama Dalam Penanggulangan TBC Di Kota Cirebon

Dalam rapimnas jaman ini membahas sejumlah isu nasional, dan dilakukan voting untuk menentukan sejumlah nama bacawapres yang akan disodorkan untuk mendampingi Ganjar diantaranya Gibran, Sandiaga Uno hingga Erik Tohir. Namun, dari sejumlah nama tersebut putra sulung Jokowi, Gibran Rakabuming Raka, berpotensi mendapat suara terbanyak dan akan disodorkan mendampingi Ganjar.

Usai membuka rapimnas jaman yang rencananya akan digelar hingga tiga hari ke depan, Jokowi bersama rombongan langsung bertolak ke Pekalongan, Jawa Tengah, melanjutkan agenda kerjanya

0 Komentar