Kebakaran Lahan Di Sekitar Perumahan Kalijaga

0 Komentar

Sebuah lahan kosong dengan luas 50 meter persegi yang berada di RW 13 Perumahan Kalijaga Kelurahan Kalijaga Kota Cirebon, terbakar. Kencangnya angin membuat api semakin membesar, bahkan, kebakaran tersebut nyarin membakar rumah warga yang berada di samping lahan tersebut, belum diketahui penyebab pasti kebakaran tersebut.

Tiupan angin yang kencang, membuat kebakaran terjadi di RW 13 Perumahan Kalijaga Kota Cirebon, pada Jumat siang. Api dengan cepat membakar tumpukan daun dan pepohonan, dan merembet ke lahan lainnya.

Bahkan, akibat tertiup angin kencang kebakaran tersebut nyaris membakar rumah warga yang berada di samping lahan. Sementara untuk mencegah meluasnya kebakaran, dua unit kendaraan pemadam kebakaran dikerahkan untuk memadamkan api.

Baca Juga:Desa Cikaso Bangun Buper Dan Agrowisata 2,5 HektarKadisdik Keprihatinan Kasus Pencabulan Anak

Petugas pemadam kebakaran yang di bantu warga dan pihak kepolisian, berupaya memadamkan api agar tidak merembet ke pemukiman warga.

Dengan berupaya melakukan pemadaman selama satu jam lebih, petugas pemadam kebakaran bersama masyarakat sekitar, berhasil memadamkan api. Kebakaran lahan ini belum diketahui penyebab pasti

0 Komentar