Taman Safari Bogor Lagi Ada Promo Diskon Nih Jelang Hari Pahlawan, Cari Tahu Info Lengkapnya Disini

Taman Safari Bogor Lagi Ada Promo Diskon Nih Jelang Hari Pahlawan, Cari Tahu Info Lengkapnya Disini
Diskon Taman Safari (wisatarakyat.com)
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Bagi warga Bogor atau yang berencana untuk berkunjung ke Taman Safari, ada diskon yang bisa kamu dapatkan. Promo tiket diskon ini bisa kamu dapatkan dalam rangka peringatan Hari Pahlawan.

Promo Safari Bersama Pahlawan ini bisa segera di dapatkan menjelang Hari Pahlawan yang jatuh pada tanggal 10 November 2023. Dengan waktu pemesanan tiket mulai dari tanggal 9 November 2023 hingga 12 November 2023.

Seperti yang di sampaikan oleh M Pahrul Rozi selaku Co-Revenue Taman Safari Bogor yang di lansir dari laman news.tamansafari.com. Ia mengatakan jika pemesanan tiket hanya akan berlangsung pada empat hari saja.

Baca Juga:Tersedia Promo Tiket KAI Diskon 25 Persen untuk Berbagai Rute Perjalanan Termasuk CirebonMantap! Jelang Hari Pahlawan Ada Promo Tiket KAI dengan Diskon 25 Persen

Namun, untuk masa berlaku tiket atau bisa di gunakannya tiket tersebut yakni hingga tanggal 30 November 2023. Harga tiketnya pun konon berbeda dengan hari-hari biasa yang akan di jual dengan harga mencapai di atas Rp200 ribu.

Pada promo ini, akan memberlakukan harga tiket masuk menjadi mulai dari Rp180 ribu. Adapun promo lainnya yaitu berupa voucher makan dan minum sebesar Rp20 ribu bagi pengunjung yang menggunakan kostum bertema pahlawan.

Hal Lainnya yang Ditawarkan Taman Safari Spesial Diskon Hari Pahlawan

Selain hal yang telah di sebutkan di atas, Ozi juga mengatakan jika dengan paket promo Safari Bareng Pahlawan, pengunjung bisa menikmati berbagai suguhan.

Suguhannya pun bermacam-macam. Mulai dari Safari Journey, visit Istana Panda, keliling 8 exhibit satwa, visit Curug Jaksa dan menikmati 20 wahana permainan seru lainnya.

Wisata ini memang menarik untuk di kunjungi baik untuk usia muda maupun tua dan tentunya kids friendly. Wisata ini akan cocok untuk di kunjungi anak-anak karena di dalamnya ada berbagai satwa sehingga bisa menjadi bentuk wisata edukasi.

Mengenai info selengkapnya, bisa mengunjungi laman bogor.tamansafari.com atau bisa mengunjungi media sosial Instagram dengan username @taman_safari.

0 Komentar