Gunung Wayang Pangalengan dengan Keindahannya, Rupanya Mempunyai Mitos di Dalamnya

Gunung Wayang Pangalengan dengan Keindahannya, Rupanya Mempunyai Mitos di Dalamnya
Gunung Wayang Pangalengan (Foto: Gmaps/Achmad Riky)
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Jika menyusuri daerah Bandung dan sedang ingin mencari wisata alam, maka jangan lewatkan tempat yang satu ini. Tempat yang di maksud yaitu Gunung Wayang yang berlokasi di Pangalengan, Bandung.

Mengunjungi tempat wisata alam memang menjadi sebuah opsi menarik untuk di lakukan, apalagi saat sedang liburan. Sebab, dengan mengunjungi wisata alam, bisa membuat badan juga pikiran menjadi segar kembali.

Maka tak ada salahnya jika kamu mampir ke tempat ini saat sedang berkunjungi ke Bandung. Nikmati berbagai suasana alam yang menyegarkan di sini sehingga kamu bisa kembali beraktivitas dengan baik sepulangnya dari sini.

Baca Juga:Yuk, Seru-seruan Main Air di Waterboom Kuningan! Banyak Fasilitas dan Wahana Menarik yang Harus Kamu RasakanPernah Melanglang Buana di Film Fast & Furious, Segini Harga Mobil Nissan Skyline

Daya Tarik Gunung Wayang Pangalengan

Dengan mendengar kata gunung, mungkin kamu sudah bisa membayangkan bagaimana hawanya. Ya, hawanya sejuk, di tambah dengan suasana alamnya yang mendukung. Letak kaki Gunung Wayang, di kelilingi oleh hutan yag rimbun dan danau yang di kenal dengan Situ Cisanti.

Konon, Situ Cisanti merupakan sumber mata air untuk sungai terpanjang yang ada di Tatar Parahyangan yaitu Ci Tarum. Situ Cisanti juga menjadi titik bertemunya aliran dari tujuh mata air yang kemudian di alirkan menuju Sungai Citarum.

Selain itu, kawah mengepul dengan aroma khas belerang juga menjadi pemandangan dari Gunung Wayang yang rupanya menjadi hal yang memikat. Kawah tersebut terbentuk dari lubang yang mengeluarkan belerang dan nampak mengeluarkan air hangat pula dari lubang tersebut. Kawasan gunung ini juga sudah tertata dengan baik dan telah di lengkapi dengan fasilitas yang cukup memadai.

Adapun wisata yang konon di ambil dari nama gunung ini yaitu Wayang Windu Panenjoan. Nama tersebut rupanya di ambil dari nama Gunung Wayang dan Gunung Windu. Tempat ini memiliki keunikan berupa jembatan kayu yang membentang di tengah kebun teh. Menyediakan juga fasilitas beragam mulai dari ATV, area berkemah, gazebo hingga warung kecil.

Lokasi Gunung Wayang Pangalengan

Mengenai lokasinya, berada di Kabupaten Bandung, dimana kaki dan lereng sebelah barat berada di Desa Wanasuka. Sementara untuk kaki dan lereng sebelah timur, berada di Desa Tarumajaya.

Mitos yang Tersimpan

Konon, ada yang mengatakan jika tempat ini di namai karena ada salah satu batu yang menyerupai betuk wayang atau gegunungan. Dengan demikian, nama batunya pun di kenal dengan batu wayang sehingga munculah nama Gunung Wayang.

Ada juga hal lain terkait dengan kisah kerajaan zaman lampau. Namun, belum di ketahui secara jelas mengenai info dari kerajaan tersebut. Mengenai kisahnya, Gunung Wayang menjadi tempat upacara dalam rangka untuk melestarikan alam dan untuk bersyukur atas kekayaan.

Baca Juga:Ini Nih Big SUV yang Tangguh dan Mampu Menerjang Medan yang Terjal, Segini Harga Mobil Baru Toyota FortunerKipas Angin Mini Jadi Solusi Praktis Penghalau Panas Dimanapun dan Kapanpun, Ini Dia Rekomendasinya

Upacara tersebut bernama twahyang hingga akhirnya bergeser menjadi wahyang, kemudian menjadi wayang. Dengan demikian, nama tempat ini yang berada di sebelah timur Pangalengan ini lalu menjadi Gunung Wayang.

0 Komentar